"Bener-bener buat makan sehari itu habis Rp1 juta. Masih ada bonnya dari ojek online tuh kalau mau lihat," jelas Denise Chariesta.
Saat ini, hasil program donasi Denise Chariesta dipastikan sudah cukup untuk menutup biaya persalinan anak karena sempat ada sumbangan Rp100 juta.
"Puji Tuhan, jadi buat urusan lahiran sudah beres. Kan buat lahiran itu Rp90 juta sekian tuh, jadi sudah beres," kata Denise Chariesta.
Hanya saja, Denise Chariesta belum mau menutup donasi dengan dalih masih butuh bantuan biaya untuk keperluan anak setelah lahir.