Suara.com - Mayangsari tak memungkiri pernikahannya dengan Bambang Trihatmodjo selama 23 tahun juga melalui lika-liku kehidupan.
Mayangsari pun tak bisa mengajari orang lain dalam menghadapi lika-liku kehidupan pernikahan, karena setiap orang pasti memiliki pengalaman yang berbeda.
Namun, Mayangsari berpendapat bahwa perjalanan hidupnya dengan Pangeran Cendana itu bukan hal yang telah direncanakan sejak awal.
"Menurut saya, perjalanan saya dengan suami saya kalau boleh tidak pernah direncanakan. Contohnya kayak kita pada hari ini duduk sama-sama pernah kita berpikir akan begini kan tidak," ujar Mayangsari dalam Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Rabu (26/7/2023).
Mayangsari menggambarkan perjalanan pernikahannya dengan Bambang Trihatmodjo itu bak netizen yang belum mengenal seorang public figure secara personal, tapi sudah menilai dari satu sisi dan berkomentar.

Setelah mengenal secara personal, maka seseorang bisa menilai dari sisi yang berbeda dan timbulah rasa sayang.
"Jadi menurut saya, netizen itu karena dia tak kenal maka tak sayang," ujar Mayangsari.
Mayangsari juga percaya bahwa pernikahan dan perjalanan hidupnya bersama Bambang Trihatmodjo selama 23 tahun itu sudah menjadi takdir yang digarikan Tuhan.
Karena baginya, tak ada orang yang tahu perjalanan hidupnya ke depan meskipun sudah direncanakan seindah mungkin.
"Berarti prinsip hidup Mayangsari just let it flow aja bahwa semua sudah menjadi takdir?" ujar Rian Ibram.