Suara.com - Beredar video dengan narasi Ari Lasso meninggal dunia. Ari disebut meninggal karena penyakit yang dideritanya.
Video ini diunggah akun Youtube Coretan Tinta Selebritis, Selasa (25/7/2023). Judul yang tertera berbunyi, "Kedatangan Jenazah Ari Lasso di Rumah Duka, Tangis Sahabat Pecah Masih Tak Percaya. Cek Faktanya!!". (sumber video: https://youtu.be/Ct8I4sbvEK0)
Tampak potret Ari Lasso disandingkan dengan ramainya rombongan pelayat menyambut kedatangan mobil jenazah. Terdapat pula keterangan "Detik-detik jenazah Ari Lasso tiba di rumah duka. Alm meninggal karena penyakit."
Lantas benarkah kabar yang dibagikan dalam video berdurasi tiga menit 35 detik tersebut?
Baca Juga: Cek Fakta: Nikita Willy Gugat Cerai Indra Priawan karena Bangkrut Usai Bayar Utang 40 M
Penjelasan
Setelah video tersebut diamati lebih lanjut, tidak ditemukan fakta yang sesuai dengan pernyataan dalam judul dan keterangan sampul video.
Narator dalam video tersebut hanya mengulas artikel yang memberitakan kabar meninggalnya ayah dari Ari Lasso.
Di akhir video, narator sempat mengklarifikasi bahwa pemberitaan yang ia bahas sebelumnya hanya lah berupa hoaks belaka.
Hingga kini diketahui mantan vokalis grup band Dewa 19 itu masih sehat dan masih aktif berkegiatan sebagai musisi kenamaan Tanah Air.
Baca Juga: Cek Fakta: Perang Dunia, Dewi Perssik Join Live Saipul Jamil
Kesimpulan
Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa video unggahan kanal YouTube Coretan Tinta Selebritis tersebut merupakan berita bohong.
Bagian judul, keterangan, serta gambar sampul sengaja dibuat dengah informasi yang salah dengan tujuan menyesatkan penontonnya.