Suara.com - A Man Called Otto merupakan salah satu film yang kisahnya sukses menyentuh hati pemirsa. Film ini dibintangi Tom Hanks sebagai pemeran utama.
Selain Tom Hanks, A Man Called Otto juga dibintangi Mariana Trevino, Rachel Keller, dan Manuel Garcia-Rulfo. Film arahan sutradara Marc Forster ini pertama kali dirilis di Indonesia pada 13 Januari 2023.
Kisahnya tentang pria paruh baya yang cerewet dan suka marah-marah. Kehadiran tetangga yang terus mengganggu justru membuat hidupnya lebih berwarna.
Lantas bagaimana kelanjutan kisahnya? Berikut link nonton film A Man Called Otto kualitas HD dengan subtitle Indonesia.
Sinopsis A Man Called Otto

Otto Anderson merupakan duda dan pensiunan berusia 63 tahun yang tinggal sendirian di sebuah perumahan. Setelah kehilangan istrinya, Sonya, Otto menjadi orang yang sinis dan cerewet.
Suatu hati, Otto berniat untuk mengakhiri hidupnya dengan gantung diri. Namun aksi bunuh diri Otto diganggu oleh kedatangan tetangga barunya, keluarga bahagia yang sebentar lagi menyambut anggota ketiga.
Tetangga barunya, Marisol, sangat ingin berteman akrab dengan Otto. Mampukah ketulusan hati Marisol dan keluarganya mengubah pria tua yang cerewet dan suka marah-marah?
Pemain A Man Called Otto
Baca Juga: Link Nonton Anna, Drakor yang Bawa Bae Suzy Raih Aktris Terbaik Blue Dragon Series Awards

A Man Called Otto dibintangi aktor kondang Tom Hanks sebagai Otto Anderson. Sedangkan masa remaja Otto diperankan oleh Truman Hanks.