Lady Nayoan Tak Berniat Polisikan Rendy Kjaernett dan Syahnaz Sadiqah, Ini Alasannya

Senin, 24 Juli 2023 | 12:44 WIB
Lady Nayoan Tak Berniat Polisikan Rendy Kjaernett dan Syahnaz Sadiqah, Ini Alasannya
Potret Mesra Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett di FTV (YouTube/DEN CHANNEL)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lady Nayoan tidak akan mempolisikan Rendy Kjaernett atas perselingkuhan dengan Syahnaz Sadiqah. Menurutnya, gugatan cerai terhadap sang artis sudah cukup.

"Posisinya kami sama sekali nggak ke arah sana," ujar kuasa hukum Lady Nayoan, Ezra Simanjuntak di kawasan Tendean, Jakarta, Senin (24/7/2023).

Rendy Kjaernett sangat dekat dengan anak-anaknya. Lady Nayoan tak mau laporan polisi malah merusak hubungan baik anak-anak dengan ayahnya.

"Kan Pak Rendy juga masih dekat sama anak, jadi kami masih pertimbangkan hal-hal itu," terang Ezra Simanjuntak.

Potret Lady Nayoan usai sidang mediasi dengan Rendy Kjaernett (YouTube/Intens Investigasi)
Potret Lady Nayoan usai sidang mediasi dengan Rendy Kjaernett (YouTube/Intens Investigasi)

Lady Nayoan bahkan masih memberi kebebasan bagi Rendy Kjaernett untuk bertemu hingga mengajak anak-anaknya menghabiskan waktu bersama setelah pisah rumah.

"Sudah pisah, tapi Pak Rendy bebas bertemu anak, ngajak jalan segala macem," beber Ezra Simanjuntak.

"Itu dampak yang harus diperhitungkan untuk anak. Pasti untuk anak-anak pasti diberikan yang terbaik," sambung sang pengacara.

Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett juga sudah meminta kuasa hukum masing-masing untuk membahas masalah nafkah anak andai kesepakatan rujuk tidak tercapai.

"Sudah ada pembicaraan antar kuasa hukum, tapi nominalnya nggak etis kalau disampaikan," ucap Ezra Simanjuntak.

Baca Juga: Fokus Cerai dari Rendy Kjaernett, Lady Nayoan Sudah Tak Butuh Maaf Syahnaz Sadiqah

Perselingkuhan Rendy Kjaernett dan Syahnaz Sadiqah pertama terungkap lewat cerita Lady Nayoan di Instagram belum lama ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI