Suara.com - Inara Rusli mulai mendapat komentar negatif usai memutuskan membuka cadar demi pekerjaan. Di media sosial, banyak yang beranggapan Inara Rusli jadi arogan dan bertingkah seenaknya sendiri.
Sempat mengabaikan kritik warga media sosial, Inara Rusli ternyata mulai risih dengan hal itu.
"Aduh, pada ngomong arogan-arogan, apa sih?" ujar Inara Rusli di kawasan Tendean, Jakarta, Jumat (21/7/2023).
Inara Rusli sadar, dirinya tidak bisa mengontrol pemikiran orang lain. Sah-sah saja menurutnya andai masyarakat berpendapat demikian.
Baca Juga: Profil dan Agama Koko Joseph Irianto, Pengacara Ganteng yang Ajak Inara Rusli Taaruf
"Aku kalau dibilang sombong nggak tahu ya, namanya sifat orang. Aku nggak bisa mengontrol sesuatu yang ada di luar kontrol aku," terang Inara Rusli.
Inara Rusli juga tidak mau membawa pengaruh negatif ke diri sendiri dengan menanggapi komentar-komentar buruk masyarakat.
"Orang-orang toxic gitu kan bisa bawa bad influence, bawa pengaruh buruk," jelas Inara Rusli.
Inara Rusli baru akan mengambil tindakan saat menemukan komentar negatif yang menurutnya sudah melewati batas toleransi.
"Aku pasti akan pasang barrier, akan pasang batasan-batasan supaya orang tahu posisi dia dan aku di mana," tegas Inara Rusli.
Baca Juga: Soal 50 Kali Ganti ART, Inara Rusli Jawab Santai: Kalau Enggak Suka Aku Bilang
Sebagaimana diketahui, Inara Rusli mengambil langkah mengejutkan di tengah proses perceraian dari Virgoun. Dengan dalih demi menafkahi anak-anak, Inara Rusli memutuskan membuka cadar dan menampilkan lagi wajahnya ke publik.
Perceraian Inara Rusli dan Virgoun sendiri sampai saat ini masih disidangkan di Pengadilan Agama Jakarta Barat. Pekan depan, Inara Rusli diminta menguatkan dalil gugatan cerainya lewat bukti dan keterangan saksi.