Awal Mula Siti Badriah Idap Tumor Kelenjar Getah Bening, Dikira Jerawat di Ketiak

Rena Pangesti Suara.Com
Selasa, 18 Juli 2023 | 07:30 WIB
Awal Mula Siti Badriah Idap Tumor Kelenjar Getah Bening, Dikira Jerawat di Ketiak
Siti Badriah ditemui di Kuningan, Jakarta Selatan pada Senin (17/7/2023) [Suara.com/Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Siti Badriah mengidap tumor kelenjar getah bening. Hal ini ditandai dengan munculnya benjolan di ketiak pelantun Lagi Syantik tersebut.

Siti Badriah mengira, benjolan tersebut adalah jerawat. Ibu satu anak ini pun acuh terhadap kondis tersebut.

Siti Badriah ditemui di Kuningan, Jakarta Selatan pada Senin (17/7/2023) [Suara.com/Rena Pangesti]
Siti Badriah ditemui di Kuningan, Jakarta Selatan pada Senin (17/7/2023) [Suara.com/Rena Pangesti]

"Aku ngerasa kayak jerawat doang, sebentar lagi juga hilang," kata Siti Badriah ditemui di Kuningan, Jakarta Selatan pada Senin (17/7/2023).

Tapi lama kelamaan, benjolan di ketiak Siti Badriah membesar selama dua bulan. Bahkan sehari sebelum Idul Adha, keadaan benjolan itu makin mengkhawatirkan.

Baca Juga: Siti Badriah Terkena Tumor Kelenjar Getah Bening, Warganet Khawatir: Kayak Almarhum Olga

"Nah pas besar itu, aku uda enggak kuat," terang penyanyi yang akrab disapa Sibad ini.

Siti Badriah ditemui di Kuningan, Jakarta Selatan pada Senin (17/7/2023) [Suara.com/Rena Pangesti]
Siti Badriah ditemui di Kuningan, Jakarta Selatan pada Senin (17/7/2023) [Suara.com/Rena Pangesti]

Terlebih, benjolan itu membuat Siti Badriah sulit beraktivitas. Sebab jangankan melakukan hal berat, mengangkat tangan pun sulit.

Siti Badriah kemudian pergi ke dokter untuk berobat jalan. Tapi sampai di sana, Sibad baru tahu bahwa benjolan tersebut merupakan tumor kelenjar getah bening.

"Dokter menyarankan buat diangkat," katanya.

Siti Badriah menjalani operasi kurang lebih 30 menit. Namun ia harus istirahat total selama tiga hari karena obat bius.

Baca Juga: Siti Badriah Idap Tumor, Ada Benjolan di Dalam Ketiak

Kini, setelah menjalani serangkaian perawatan, tumor di bagian ketiak Siti Badriah telah hilang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI