Video tersebut kemudian ramai dikomentari warganet soal dukungan pada Betrand Peto. Rossa sendiri juga meninggalkan satu komentar soal rasa jengkelnya pada pembuat video. Ibu satu anak itu mengajak Ruben untuk serius memburu si penghujatnya.
"Kesal banget ya De. Kita usaha berkarya, bawa nama baik masing-masing dan negara, ini dengan mudahnya membuat cerita fitnah. Yang kesalnya lagi, tuh komen-komen kayak pada terbang ke Malaysia trus nonton. Kita cari aja yah pemilik akunnya, karena ini jatuhnya jadi fitnah," ujar Rossa di kolom komentar.
"Love Onyo, terus berkarya dan sukses selalu," tulis salah satu akun.
"Maafkan saya salah anggap, saya kira benar dan membuat saya jadi malas buat menonton diva," kata akun @kiki***.