Suara.com - Boyband asal Korea Selatan, NCT Dream mencatat rekor mengesankan. Album terbaru grup besutan SM Entertainment yang bertajuk ISTJ ini telah dipesan lebih dari 4,1 juta keping.
Angka tersebut bisa terus bertambah mengingat ISTJ belum dirilis secara resmi. Dari informasi yang dihimpun, album ini rencananya baru akan diluncurkan pada 17 Juli mendatang.
Kendati begitu melansir Soompi pada Rabu (12/7/2023), ISTJ NCT Dream sudah tercatat sebagai salah satu album dengan jumlah pre-order tertinggi sepanjang sejarah K-Pop.
Kini, NCT Dream menduduki posisi ketiga grup K-Pop ketiga dengan pre-order tertinggi untuk satu album setelah FML milik Seventeen dan (5-STAR) milik Stray Kids.
Baca Juga: NCT Dream Akan Tampil di Acara Talkshow Brasil The Noite com Danilo Gentili
Melihat pencapaian Jaemin cs ini, para penggemar pun langsung memberikan responsnya. Mereka mengaku sangat terharu sekaligus bangga dengan unit termuda NCT tersebut.
"Keren banget mau menangis," kata salah satu penggemar.
"Di luar nalar, 4 juta ya Allah," timpal lainnya.
"Selamat 7Dream," imbuh lainnya.
"Terharu banget, lemah banget gue sama NCT Dream," sambung lainnya.
Baca Juga: Follow NASA, Berikut Tingkah Random Jisung NCT setelah Buat Akun Instagram Pribadi
"Mereka sangat perfect," tambah lainnya.