Disomasi Posan Tobing Soal Royalti, Tantri Kasih Jawaban Menohok: Kemarin Dimaklumi Sekarang Harus Dilawan!

Selasa, 11 Juli 2023 | 12:07 WIB
Disomasi Posan Tobing Soal Royalti, Tantri Kasih Jawaban Menohok: Kemarin Dimaklumi Sekarang Harus Dilawan!
Band Kotak [Instagram/@kotakband_]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Mungkin semuanya bisa dibicarakan baik-baik dari hati ke hati," kata pemilik akun @ferdi***.

Lagi-lagi, Tantri Syalindri memberikan jawaban atas ketidaktahuan publik tentang sudah sejauh mana permasalahan para personel Kotak dengan Posan Tobing.

"Kan sudah dibicarakan baik-baik, tapi malah pakai diusir. Ada kok fotonya, tapi nggak diupload," ucap Tantri Syalindri sambil menandai akun Swasti Sabdastantri atau Chua.

Sementara mereka yang mengikuti permasalahan para personel Kotak dengan Posan Tobing mendukung Tantri Syalindri dan kolega untuk balik melawan.

"Sikap dibutuhkan ketika diam bukan lagi cara yang tepat," kata pemilik akun @firda***.

Sebagai pengingat, Posan Tobing mempermasalahkan tidak adanya izin dari para personel aktif Kotak sebelum membawakan karya-karyanya sejak September 2022. Ia juga menagih hak royalti yang tidak pernah dibayarkan lagi semenjak memutuskan mundur dari Kotak pada 2011.

Terbaru, Posan Tobing mensomasi para personel aktif Kotak untuk tidak lagi menyanyikan lagu-lagu ciptaannya di atas panggung. Gugatan perdata akan dilayangkan andai peringatan tidak diindahkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI