Lady Nayoan Diduga Sudah Gugat Cerai Rendy Kjaernett Gara-Gara Ini

Minggu, 09 Juli 2023 | 10:29 WIB
Lady Nayoan Diduga Sudah Gugat Cerai Rendy Kjaernett Gara-Gara Ini
Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lady Nayoan memutuskan ingin berpisah dari sang suami, Rendy Kjaernett. Hal ini merupakan buntut dari perselingkuhan yang dilakukan Rendy dengan adik Raffi Ahmad, Syahnaz Sadiqah. 

Meskipun sang suami berharap rujuk, namun keputusan Lady Nayoan sudah bulat untuk menceraikan Rendy Kjaernett. Seluruh berkas gugatan cerai pun sudah Lady Nayoan lengkapi.

Kini pemilik nama asli Gladys Veronica Nayoan itu diduga sudah resmi melayangkan gugatan cerai pada suaminya. Hal ini dilihat dari unggahan Instagram-nya yang seakan memberikan tanda bahwa ia sudah melaksanakan niatnya. 

"Hari ini terdaftar di tanggal yang sama, semoga lancar," tulis Lady Nayoan, Jumat (7/7/2023).

Baca Juga: Najwa Shihab Dibuat Menangis usai Mendengar Curhatan Syahnaz Sadiqah? Cek Fakta Selengkapnya!

Lady Nayoan yang kala itu baru bergabung dalam trend aplikasi Threads juga menuliskan hal semacam kode dalam cuitan pertamanya.

"7.7.2023 tanpa sengaja di tanggal yang sama, tanggal 7," ujar Lady Nayoan dengan emoji menangis sambil tersenyum.

Diduga tanggal 7 merupakan tanggal istimewa bagi Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett. Salah satu unggahan lawas Lady Nayoan juga menyinggung tanggal 7 sebagai hari spesial.

Meskipun tidak secara gamblang mengatakan sudah resmi menggugat cerai Rendy Kjaernett, namun warganet juga menyimpulkan hal serupa. Mereka ramai-ramai menulis dukungan untuk ibu tiga anak itu.

"Semoga keputusan pengadilan sesuai harapan kakak. Semangat Kak Lady, kita harus melepas hubungan yang merusak mental kita, mari sayangi diri sendiri," tulis akun @intn***.

Baca Juga: Syahnaz Sadiqah Diramal akan Berselingkuh Lagi, Hard Gumay Imbau Hal Ini

"Stay strong Lady, ini yang terbaik. Kamu akan jauh lebih bahagia setelah ini, percaya padaku," ujar akun @adel***.

"Tanggal yang sama di lain cerita," kata akun @vab***.

"Apapun keputusannya nanti, semoga keputusan itu menjadi baik," tulis akun @gat***.

Namun hingga kini Lady Nayoan belum memberikan penjelasan lebih lanjut soal rencana perceraiannya. Banyak yang menduga Lady Nayoan masih berusaha memantapkan hatinya untuk berpisah dari suami yang sudah bersamanya selama sembilan tahun. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI