Suara.com - Setelah sebelumnya berhasil menyuguhkan pengalaman pertunjukan konser penuh keseruan di Solo, Surabaya dan Malang, kini Ari Lasso menghadirkan Konser 3 Dekade Perjalanan Cinta Ari Lasso di Kota Jakarta. Tur perayaan 30 tahun perjalanan musikalnya di Indonesia ini akan diselenggarakan pada Sabtu, (8/7/2023), di Tennis Indoor Senayan.
Selama konser, Ari Lasso akan menyanyikan semua lagu-lagu hits-nya dari album pertama hingga album terbarunya. Konser istimewa ini diperkirakan akan berlangsung sekitar 3,5 jam.
Konser 3 Dekade Perjalanan Cinta Ari Lasso akan turut dimeriahkan dengan penampilan spesial dari Mulan Jameela. Keduanya akan menghibur GoodFelass’ (sapaan fans Ari Lasso) yang akan hadir nantinya.
Sementara itu, melalui konferensi pers yang digelar pada (8/5/2023) lalu, Ari Lasso mengatakan, konser ini turut menjadi bentuk selebrasi hidup setelah bebas dari kanker yang dideritanya.
"Bahwa saya masih dikasih kesempatan oleh Tuhan kembali bernyanyi dan kembali menghibur dan memberikan manfaat bagi banyak orang," tuturnya kepada awak media.
Dalam konferensi pers tersebut, Ari Lasso juga mengatakan, penonton dapat mengharapkan adanya penampilan lagu Dewa 19 karena dirinya sudah mendapatkan izin dari Ahmad Dhani untuk menyanyikan lima lagu signature-nya.
Tiket Sold Out
Tiket konser Ari Lasso juga sudah ludes dibeli oleh penggemar yang akan hadir di Tennis Indoor Senayan, Jakarta malam nanti.
Penyanyi lagu Misteri Illahi itu mengunggah foto dirinya yang sedang memegang mic dan penyangganya pada Kamis, 6 Juli 2023. Pada unggahan tersebut, Ari mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para penggemar yang dengan setia meludeskan seluruh tiket konser 3 Dekade Perjalanan Cinta Ari Lasso.
Baca Juga: Beruntungnya Raffi Ahmad Punya Istri Nagita Slavina, Singgung Vicky Prasetyo yang Nikah 25 Kali
"Terimakasih sudah men 'SOLD OUT' kan konser terakhir setelah Solo, Surabaya dan Malang. Semoga saya bisa memberi yang TERBAIK. C u all felasss .. love you," tulisnya di Instagram seperti dikutip suara.com.