Sinopsis Rookie Historian Goo Hae Ryung, Drakor Hits Shin Se Kyung dan Cha Eun Woo ASTRO di Tahun 2019

Ismail Suara.Com
Kamis, 06 Juli 2023 | 19:14 WIB
Sinopsis Rookie Historian Goo Hae Ryung, Drakor Hits Shin Se Kyung dan Cha Eun Woo ASTRO di Tahun 2019
Sinopsis Rookie Historian Goo Hae Ryung (Soompi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Akting Cha Eun Woo ASTRO kerap mencuri perhatian para pecinta drakor. Seperti saat dia membintangi drama bertajuk, Rookie Historian Goo Hae Ryung.

Rookie Historian Goo Hae Ryung merupakan drama sejarah fiksi yang tayang di MBC pada tahun 2019 lalu.

Selain Cha Eun Woo ASTRO, beberapa bintang drama Korea seperti Shin Se Kyung, Park Ki Woong, Lee Ji Hoon, dan Park Ji Hyun turut membintangi drama tersebut.

Penasaran sepert apa jalan cerita, Rookie Historian Goo Hae Ryung? Berikut ulasan sekaligus sinopsisnya.

Sinopsis Rookie Historian Goo Hae Ryung

Sinopsis Rookie Historian Goo Hae Ryung (Soompi)
Sinopsis Rookie Historian Goo Hae Ryung (Soompi)

Rookie Historian Goo Hae Ryung merupakan drama sejarah fiksi yang berlangsung di Dinasti Joseon. Dramanya menyoroti kisah cinta antara calon sejarawan istana yaitu Goo Hae Ryung (Shin Se Kyung) dan pangeran kesepian bernama Lee Rim (Cha Eun Woo ASTRO).

Rookie Historian Goo Hae Ryung digarap oleh sutradara Kang Il Soo dan Han Hyun Hee, serta penulis Kim Ho Soo. Dramanya tayang di MBC dari 17 Juli sampai 26 September 2019 di MBC. Shin Se Kyung, Cha Eun Woo ASTRO, Park Ki Woong, Lee Ji Hoon, Park Ji Hyun, Kang Hoon, Kim Yeo Jin, Kim Min Sang, Sung Ji Roo, dan masih banyak lagi bergabung di drama ini.

Pemain Rookie Historian Goo Hae Ryung

Sinopsis Rookie Historian Goo Hae Ryung (Soompi)
Sinopsis Rookie Historian Goo Hae Ryung (Soompi)

Shin Se Kyung menjadi pemeran utama di drama ini sebagai calon sejarawan istana yang bernama Goo Hae Ryung. Goo Hae Ryung yang cantik, percaya diri, cerdas, dan pemberani memimpikan masyarakat di mana semuanya setara.

Baca Juga: Jadi Seorang Pemadam Kebakaran, Ini 6 Potret Jin Sun Kyu di Drama The Uncanny Counter 2

Cha Eun Woo ASTRO memerankan seorang pangeran kesepian yang berada di urutan kedua takhta bernama Lee Rim. Tanpa cara berkomunikasi dengan dunia luar kecuali tulisannya, Pangeran Lee Rim akhirnya menjalani kehidupan ganda yang menarik sebagai novelis roman terkenal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI