
Seperti dilansir Soompi pada bulan Februari 2023 lalu, aktris senior Jeon Do Yeon ditawari untuk menjadi pemeran utama di Revolver. "Jeon Do Yeon ditawari peran dalam film Revolver dan dia saat ini sedang meninjau tawaran itu," kata agensi Jeon Do Yeon yaitu Management SOOP membenarkan kabar tersebut.
Jeon Do Yeon diincar untuk berperan sebagai mantan polisi yang bernama Soo Young. Jika menerima tawaran ini, Jeon Do Yeon akan reuni dengan sutradara Oh Seung Wook yang sebelumnya bekerja sama dengannya di film The Shameless.
Revolver kemungkinan akan menjadi film baru Jeon Do Yeon usai Emergency Declaration dan Kill Boksoon. Awal tahun ini, dia juga membintangi drama hits di tvN dan Netflix bertajuk Crash Course in Romance.
4. Incar Ji Chang Wook untuk Bergabung

Tidak hanya Jeon Do Yeon, Revolver juga mengincar aktor tampan Ji Chang Wook untuk bergabung. Agensi Ji Chang Wook pada bulan Maret lalu menyebut bahwa sang aktor ditawari untuk membintangi Revolver dan sedang mempertimbangkan tawaran tersebut.
Revolver kemungkinan akan jadi film baru Ji Chang Wook usai Hard Hit tahun 2021 lalu. Tahun 2023 ini, dia punya dua drama baru yang akan tayang yakni The Worst of Evil dan Welcome to Samdalri.
Itu dia beberapa fakta Revolver, film action baru Lim Ji Yeon yang mengincar Jeon Do Yeon dan Ji Chang Wook.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Baca Juga: 7 Adu Peran Pemain Drama D.P. Season 2, Ada Jung Hae In Hingga Son Suk Ku