Sinopsis You Will Die After Six Hours, Film Thriller Jaehyun NCT yang Dalam Waktu Dekat Segera Syuting

Ismail Suara.Com
Rabu, 05 Juli 2023 | 08:00 WIB
Sinopsis You Will Die After Six Hours, Film Thriller Jaehyun NCT yang Dalam Waktu Dekat Segera Syuting
Sinopsis You Will Die After Six Hours (Kolase Instagram/@_jeongjaehyun/@charmgirl_1005/@siyang87k)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Korea, Park Ju Hyun bakal membintangi film baru bergenre Thriller Misteri bertajuk, You Will Die After Six Hours.

Dalam film tersebut, dia bakal beradu akting dengan dengan Jaehyun NCT dan Kwak Si Yang.

Siapa nih yang kepo dengan film ini? Yuk kita intip bareng sinopsis You Will Die After Six Hours sekaligus karakter ketiga pemeran utamanya.

Sinopsis You Will Die After Six Hours 

Sinopsis You Will Die After Six Hours (Kolase Instagram/@_jeongjaehyun/@charmgirl_1005/@siyang87k)
Sinopsis You Will Die After Six Hours (Kolase Instagram/@_jeongjaehyun/@charmgirl_1005/@siyang87k)

Yup, Jaehyun NCT, Park Ju Hyun, dan Kwak Si Yang sudah dikonfirmasi untuk bergabung di film thriller misteri baru yang menarik. Film berjudul You Will Die After Six Hours (judul literal) ini diangkat kisahnya berdasarkan novel Jepang karya Takano Kazuaki. Film ini menceritakan tentang orang-orang yang merasa kalut dan menderita soal masa depan mereka karena seorang pria yang dapat memprediksi kematian. You Will Die After Six Hours akan mulai syuting pada tahun 2023 ini.

Pemain You Will Die After Six Hours 

Sinopsis You Will Die After Six Hours (Instagram/@_jeongjaehyun)
Sinopsis You Will Die After Six Hours (Instagram/@_jeongjaehyun)

Jaehyun NCT akan menjadi pemeran utama pria di film You Will Die After Six Hours yang merupakan debut layar lebarnya. Dia menjelma sebagai seorang pemuda bernama Jun Woo yang bisa memprediksi kematian. 

Karakter utama wanita di film thriller misteri ini jatuh ke tangan Park Ju Hyun. Aktris yang tahun lalu membintangi drama The Forbidden Marriage ini akan berperan sebagai Jung Yoon, wanita yang mendapat informasi soal kematiannya. 

Tak ketinggalan ada Kwak Si Yang yang juga bergabung di film ini sebagai karakter Ki Hoon. Dia merupakan seorang detektif pembunuhan elite yang punya prinsip teguh dan berhati hangat. 

Baca Juga: Sinopsis Confession, Salah Satu Drama Hits Junho 2PM yang Jadi Pengacara Ganteng

Alasan Nonton You Will Die After Six Hours 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI