Suara.com - Penampilan Tessa Mariska membawakan lagu "Loneliness" karya Putri Ariani dalam acara live music Gen 987 FM kembali mencuri perhatian. Sebab, Tessa membawakan lagu tersebut dengan pelafalan dan nada yang salah.
Tessa Mariska juga terang-terangan mengakui tidak hafal liriknya secara keseluruhan di tengah membawakan lagu "Loneliness" tersebut.
"Yu briik my hart, brik myy haf Make me so down in a loneliness (You break my heart, break my hope. Make me so down in a loneliness) enggak hafal gue say," teriak Tessa Mariska ketika tak bisa melanjutkan liriknya dilansir dari unggahan @fakta.jakarta, Minggu (2/7/2023).
Namun, penampilan Tessa Mariska yang lupa lirik dan tak sesuai nada itu justru mendapatkan perhatian orang-orang di sekitarnya.
Mereka pun merekam dan tertawa melihat penampilan panggung Tessa Mariska ketika lupa lirik lagu "Loneliness" tersebut.
"Ibu-ibu Yang Viral 'You Brik My Heart Brik Haf' Berani Konser Ditonton Banyak Orang," tulis akun Instagram @fakta.jakarta yang mengunggah video tersebut.
Sejumlah warganet pun turut memikirkan perasaan suami serta anak-anak Tessa Mariska ketika melihat videonya yang viral. Banyak pula yang terheran-heran penampilan seperti Tessa Mariska justru diberi panggung di Indonesia.
"Anaknya gimana ya, gue yang enggak kenal aja malu," kata @abcdefghi***.
"Ngapain dikasih panggung sih yang begini?" komentar @yandh***.
Baca Juga: Lady Nayoan Kapok Curhat Masalah Rumah Tangga ke Perempuan Lain Malah Suaminya Direbut
"Bukannya mikir, malah makin ngejadi. Malah seneng jadi bahan olok-olokkan orang lain," imbuh @danispasir***.
"Terus bu, suami dan anakmu pasti bangga lihatnya," kata @galihrang*** menyindir.