Suara.com - Perseteruan Dewi Perssik alias Depe dengan ketua RT bernama Malkan masih jadi topik hangat di kalangan masyarakat.
Setelah melakukan aksi protes dalam siaran langsung Instagram serta melakukan mediasi dengan Malkan, persoalan sapi kurban itu belum juga berakhir.
Sebaliknya, permasalahan malah kian memanas dan pedangdut 37 tahun itu makin gencar menyindir sang ketua RT tempatnya tinggal.
Netizen yang melihat itu menyarankan Dewi Perssik untuk damai dan meminta maaf. Namun Depe berdalih bahwa persoalannya bukan soal maaf.
Baca Juga: Kisruh Dewi Perssik Mulai Temukan Titik Terang, Ini Cerita Asli Pak RT Dituding Malak Rp 100 Juta
"Minta maaf aja mbak," tulis seorang netizen dalam video TikTok Dewi Perssik yang diunggah ulang akun @lambegosiip, Minggu (2/7/2023).
Segera saja Depe membalas komentar tersebut dengan sebuah video. Ia blak-blakan kembali menyalahkan si RT dengan menyebut orang tersebut arogan.
"Masalah minta maaf itu gampang, cuma sikap Pak RT-nya ini menurut saya arogan," ungkap Dewi Perssik.
Depe berujar bahwa RT Malkan keterlaluan karena menolak sapi yang dagingnya ditujukkan untuk masyarakat sekitar.
"Karena sapi itu kan keperluan berkurban untuk masyarakat, bukan buat pribadi. Kecuali barang pribadi saya titipin di masyarakat, itu baru tidak boleh," kata Depe.
Baca Juga: Warga Bersaksi Tak Ada Penolakan Sapi Kurban Dewi Perssik oleh Ketua RT, Netizen: Dasar Drama Queen
"Nggak ada salahnya kan kalau kita tolong menolong, di mana sapi itu untuk sesama, jadi jangan egois," katanya lagi.
Tidak hanya itu, pedangdut asal Jember itu juga menyoroti sikap Malkan yang seolah-olah memprovokasi warga.
"Ditambah Pak RT responsnya malah memprovokasi warganya, diduga seperti itu. Menurut saya itu tidak patut dilakukan oleh seorang RT. Sangat disayangkan sekali," katanya.
"Harusnya RT tuh sebagai penengah, ini malah sebaliknya. Malah RT-nya nggak terima dan merasa terhina cuma karena dititipkan sapi untuk kemaslahatan masyarakat," imbuhnya lagi.
Melihat itu warganet ramai-ramai berkomentar. Mereka tidak setuju dengan apa yang ditutukan Depe, malah netizen balik menyerang Depe dan menyuruh biduan tersebut untuk sadar diri.
"Yang arogan elo, pakai nunjuk-nunjuk lagi," kata akun @uyo***.
"Ngomongnya sok bijak, tapi praktiknya yang arogan siapa," ujar akun @sas***.
"Kaca di mana kaca," tulis akun @chan***.
"Dia yang arogan, dia yang egois, selalu ngerasa dirinya arogan," tutur akun @dwi***.