![Dewi Perssik usai menghadiri mediasi dengan Ketua RT terkait dugaan penolakan sapi kurban di kawasan Lebak Bulus, Jakarta, Kamis (29/6/2023). [Suara.com/ Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/original/2023/06/29/55866-dewi-perssik-usai-menghadiri-mediasi-dengan-ketua-rt-terkait-dugaan-penolakan-sapi-kurban.jpg)
Selesai soal uang Rp 100 juta, kini beralih soal miskomunikasi lainnya mengenai menitipkan dan berkurban.
Jika Dewi Perssik di awal mengatakan hanya menitipkan, maka pak RT mendengar dengan versi yang berbeda. Dari informasi dari ustaz yang biasa dimintai tolong Dewi Perssik, ia mengatakan sapi Limosin tersebut akan dikurbankan.
"Dia bilang menitipkan, tapi ustaz bilang Dewi Perssik akan melaksanakan pemotongan hewan kurban di masjid," kata Malkan.
Tapi kemudian Malkan heran kenapa sapi tersebut justru diangkut lagi dan dibawa ke tempat pemotongan hewan.
5. Soal Ancaman Mau Melepas Sapi Dewi Perssik
![Dewi Perssik usai menghadiri mediasi dengan Ketua RT terkait dugaan penolakan sapi kurban di kawasan Lebak Bulus, Jakarta, Kamis (29/6/2023). [Suara.com/ Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/original/2023/06/29/81394-dewi-perssik-usai-menghadiri-mediasi-dengan-ketua-rt-terkait-dugaan-penolakan-sapi-kurban.jpg)
Masalah lainnya adalah pernyataan Dewi Perssik yang bilang bahwa pak RT akan melepas sapi tersebut.
Dalam hal ini, Malkan selaku ketua RT menjelaskan, "Dia tanya, kalau sampai malam gimana? Oh saya lepas. Karena beban saya dong, sapi segitu besar dan kalau diambil orang gimana?"
"Kasihan anak-anak harus jaga sapi, apalagi yang belum jelas itu, apalagi ya cuma titip yang nggak ada ongkosnya. Ya mohon maaf, ini bicara komersial," imbuhnya.
6. Dewi Perssik Sayangkan Sikap Pak RT
Baca Juga: Warganet Serang Balik Dewi Perssik Soal Perseteruan Sapi Kurban: Lebih Percaya Pak RT
![Dewi Perssik usai menghadiri mediasi dengan Ketua RT terkait dugaan penolakan sapi kurban di kawasan Lebak Bulus, Jakarta, Kamis (29/6/2023). [Suara.com/ Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/original/2023/06/30/20900-dewi-perssik-usai-menghadiri-mediasi-dengan-ketua-rt-terkait-dugaan-penolakan-sapi-kurban.jpg)
Dewi Perssik menyayangkan sikap pak RT yang menolak jika sapi tersebut dititipkan di masjid.