Takut Kena Ain, Inara Rusli Enggan Pamer Foto Hewan Kurban

Kamis, 29 Juni 2023 | 18:30 WIB
Takut Kena Ain, Inara Rusli Enggan Pamer Foto Hewan Kurban
Inara Rusli di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Senin (12/6/2023). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Inara Rusli ikut berkurban di hari Iduladha tahun ini. Namun mantan istri Virgoun itu tak ingin memamerkan foto hewan kurbannya lantaran merasa takut.

Hal itu diucapkan Inara Rusli dalam Instagram Story pada Kamis (29/6/2023).

Inara Rusli di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Senin (12/6/2023). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Inara Rusli di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Senin (12/6/2023). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Dalam unggahannya, Inara Rusli mengucapkan selamat merayakan Iduladha kepada warganet.

"Taqabalallahu Minna Wa Minkum. 'Semoga Allah menerima amal ibadah kita dan kamu semua'. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444H Mohon maaf lahir batin," ucap Inara Rusli mewakili keluarganya.

Baca Juga: Keluarga Syahnaz Sadiqah Kelihatan Baik-Baik Saja, Lady Nayoan Dikuatkan Denny Sumargo: Tuhan di Belakang Kamu

Pada bagian bawah, Inara Rusli membeberkan alasannya tidak mau mengunggah foto sapi yang ia kurbankan.

"Gak boleh spill foto sapinya, kasian nanti sapinya kena 'ain. Dua sudah tenang di sana di sisi Allah. Insyaallah hehe," sambungnya.

Inara Rusli tidak mau memamerkan hewan kurban (Instagram)
Inara Rusli tidak mau memamerkan hewan kurban (Instagram)

'Ain, atau yang lebih dikenal sebagai penyakit 'ain, merupakan kekuatan negatif berasal dari pandangan seseorang yang disertai rasa kagum atau rasa dengki.

Berdasarkan laman NU Online, 'ain dapat menyebabkan sakit, celaka, hingga kematian. Nabi Muhammad sendiri menggolongkan 'ain sebagai sesuatu yang berbahaya dan patut diwaspadai.

Tidak hanya kepada manusia, efek 'ain juga dapat dialami hewan. Seperti kisah yang diceritakan oleh Imam Asmu'i dalam kitab Tafsir Qurtubi.

Baca Juga: Cantik Pakai Toga, Simak 12 Momen Wisuda Amora Lemos Putri Kris Dayanti dan Raul Lemos

Dalam kitab tersebut dikisahkan dua ekor sapi yang mati setelah kualitas air susunya dikagumi oleh seorang laki-laki.

Namun, tidak semua orang mempunyai kekuatan 'ain. Ada beberapa yang memilikinya sedari lahir dan ada pula yang mengupayakan dari ritual tertentu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI