Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari artis muda Renaga Tahier. Dia dikabarkan sudah punya istri dan dan seorang putri. Bahkan usia buah hatinya kini sudah memasuki 2 tahun.
Hal tersebut diungkap melalui akun Twitter bernama Tisya. Disitu dia membongkar status Renaga sebagai ayah dari seorang anak perempuan yang akan genap berusia 2 tahun.
Renaga Tahier dituding tak bertanggung jawab. Dia juga disebut enggan mengurus identitas anaknya sebab tak ingin statusnya di KTP berubah menjadi sudah menikah. Selain itu, Renaga Tahier kabarnya hanya memberi nafkah sebesar Rp250 ribu per bulan.
Renaga Tahier merupakan Putra Ferdy Element yang juga aktif sebagai seorang artis. Bahkan di bulan ramadan tahun ini dia menjadi bintang di film Para Pencari Tuhan.
Seperti apa sosok Renaga Tahier? Berikut ulasannya.
1. Biodata Renaga Tahier

Renaga Tahier Siboro merupakan putra dari Ferdy Element dan Fabiola Evans yang lahir di Bogor pada 25 Maret 2000. Renaga merupakan anak ketiga dari 6 bersaudara. Sama seperti sang ayah, Renaga juga beragama Islam.
Renaga Tahier punya ibu tiri dan saudara sambung. Ferdy Element yang memutuskan untuk berpoligami membuat Renaga punya dua ibu. Geraldine Medianti yang merupakan ibu tirinya punya anak bernama Dakota Tahier Siboro.
2. Perjalanan Karier Renaga Tahier
Baca Juga: Syahnaz Sadiqah Main Serong, Putra Ferdy Tahier Telantarkan Anak

Renaga Tahier tak begitu kesulitan masuk ke dunia hiburan Tanah Air berkat nama besar Ferdy dan grup band Element. Renaga pun terjun ke dunia musik seperti sang ayah.