Sempat Alami Pendarahan Lambung, Kondisi Anak Asri Welas Membaik dan Dipindah dari Ruang ICU

Jum'at, 16 Juni 2023 | 16:48 WIB
Sempat Alami Pendarahan Lambung, Kondisi Anak Asri Welas Membaik dan Dipindah dari Ruang ICU
Asri Welas dalam jumpa pers terkait kondisi anaknya di RS Meilia Cibubur, Jakarta, Jumat (16/6/2023) [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anak kedua Asri Welas, Rayyan Gibran Ridha Rahardja dilarikan ke rumah sakit hingga dirawat di ruang ICU karena mengalami step pada Rabu (14/6/2023).

Mulanya Gibran yang saat itu selesai makan dan mandi tiba-tiba hilang kesadaran. Kemudian suami Asri Welas, Galiech Ridha Rahardja yang kebetulan ada di rumah segera bergegas membawa Gibran ke rumah sakit terdekat dan dirujuk ke ruang ICU.

Asri Welas bersama putranya, Gibran. [Instagram]
Asri Welas bersama putranya, Gibran. [Instagram]

Selama dirawat di ruang ICU, anak delapan tahun itu sempat mengalami pendarahan lambung dan pernapasan tidak normal akibat step. Gibran juga dipasangkan ventilator untuk bantuan bernapas.

Setelah perawatan selama 24 jam, kini kondisi anak Asri Welas sudah mulai membaik. Pendarahan di perut Gibran sudah berhenti dan ventitalor juga sudah dilepas.

Baca Juga: Kronologi Anak Asri Welas Masuk ICU, Berawal dari Step Usai Dimandikan

"Jadi setelah dokter di rumah sakit ini bertindak, semuanya dijalani, kurang dari 24 jam, lambungnya memang ada pendarahan. Sekarang sudah bersih, sudah diberikan susu. Tidak ada muntah dan tidak ada pendarahan apa pun di perutnya," terang Asri welas dalam konferensi pers di Rumah Sakit Meilia Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (16/6/2023).

Asri Welas bersama suami dan tiga anaknya. [Instagram]
Asri Welas bersama suami dan tiga anaknya. [Instagram]

Saat sadar, Gibran langsung mencari kedua orangtuanya. Ia bahkan sudah bisa bermain dengan mainan kesayangannya.

"Sekarang Gibran juga sudah bangun. Begitu ventilatornya dibuka, dia langsung panggil 'Papi, mami'. Terus dia tanya pianonya mana. Dia bisa jawab 'Gibran ini warna selimutnya apa?' 'Green' kata dia. Jadi itu semua dia bisa lihat kita," kata Asri tampak lebih lega.

Saat ini Gibran sudah keluar dari ruang ICU dan dipindahkan ke ruang peralihan intermediate care. Asri Welas berterima kasih kepada seluruh teman yang mendoakan kesembuhan sang anak.

"Sudah dirawat inap di ruang intermediate. Dia juga sudah makan,  minum susu, sudah ngobrol. Saya kemarin sudah enggak bisa bayangi lagi gitu. Benar-benar. Allah Maha baik sama Asri. Terima kasih doanya. Mudah mudahan kita bisa lewati hal ini dan semoga cepat sembuh," tutur Asri Welas.

Baca Juga: Sempat Pakai Ventilator, Asri Welas Kabarkan Kondisi Terkini Anaknya yang Dirawat di ICU

Nantinya Gibran akan dirujuk ke rumah sakit lain untuk dilakukan CT Scan guna mencari tahu apakah ada kerusakan saraf yang dipengaruhi oleh step

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI