Suara.com - Kabar duka datang dari industri hiburan Korea. Artis cantik, Park Soo Ryun dikabarkan meninggal dunia setelah mengalami mati otak.
Dia menghembuskan nafas terakhirnya setelah jatuh dari tangga rumahnya pada 11 Juni 2023.
Kabarnya setelah kecelakaan tersebut, Park Soo Ryun mengalami mati otak sehingga dirinya tidak akan pernah bisa pulih meski organ tubuhnya yang lain seperti jantungnya masih berfungsi.
Semasa hidupnya, Park Soo Ryun dikenal sebagai pribadi yang hangat dan ceria. Oleh karena itu, pihak keluarga menghormati kepribadiannya sehingga memutuskan untuk mendonorkan organ tubuh Park Soo Ryun untuk mereka yang membutuhkan.
Nah seperti apa sosok mendiang Park Soo Ryun? Berikut ulasannya.
1. Memulai Kariernya Sebagai Pemain Teater

Park Soo Ryun memulai debutnya pada tahun 2018 lalu sebagai artis teater. Drama musikal yang menjadi awal kiprahnya di industri hiburan adalah II Tenore yang dipentaskan pada 2018.
Penampilannya dalam drama musikal tadi membuat namanya dikenal di dunia teater. Park Soo Ryun lalu membintangi drama musikal lainnya seperti Finding Mr.Destiny, The Days We Loved, dan Siddhartha.
Kesedihan keluarga dan penggemar makin besar saat akhirnya terungkap fakta bahwa seharusnya Park Soo Ryun tampil dalam pertunjukan teater di Pulau Jeju pada 12 Juni 2023.
Baca Juga: Park Soo Ryun Meninggal Dunia Usai Jatuh dari Tangga, Keluarga Donorkan Organ Tubuh Sang Artis
Sayangnya pertunjukkan itu tak pernah bisa ia mainkan karena sehari sebelumnya ia jatuh dari tangga dan meninggal dunia.