9. Tidak Ingin Kemalaman di Jalan

Salah satu alasan mengapa Ariel memilih untuk melanjutkan perjalanan meski masih hujan adalah karena tak ingin kemalaman. Morotan di tengah hujan, Ariel NOAH malah terlihat semakin keren.
10. Tetap Gagah Meski Pakai Jas Hujan

Begini keren dan gagahnya Ariel NOAH meski harus motoran dengan jas hujan. Kendati hujan sudah cukup reda, tapi demi keamanan, Ariel tetap mengenakan mantel supaya tubuhnya tetap kering dan bisa segera berkumpul dengan rombongan lainnya di Borobudur.
Sikap low profile dan ramah Ariel NOAH ketika ngopi di pinggir jalan menuai banyak pujian. Netizen kagum karena ia tak gengsi ngopi di warung sederhana meski sudah tenar dan kaya.
Kontributor : Safitri Yulikhah