Suara.com - Putri Ariani lagi jadi perhatian dunia. Sebab, penyanyi tunanetra asal Indonesia itu tampil memukau di America's Got Talent (AGT) 2023.
Seiring kehebohan tersebut, kini beredar video Putri Ariani dibayar Rp7 triliun oleh Simon Cowell. Simon adalah salah satu juri ajang pencarian bakat bergengsi tersebut.
Video tersebut diunggah akun Youtube MENGETIK pada 8 Juni 2023. Judul yang tertulis adalah
"Putri Ariani America's Got Talent Dibayar 7 Triliun Oleh Simon Cowell Terbaru". (sumber video: https://youtu.be/XmfLyNGoDlA)

Thumbnail video perlihatkan foto Putri Arinai sedang dirangkul Simon Cowell. Ada juga keterangan yang ditulis di sana.
"Simon Cowell Beli Lagu Putri Ariani Seharga 7 Triliun," demikian keterangannya.
Lantas benarkah klaim video tersebut?
Penjelasan
Setelah ditonton seluruhnya, video berdurasi 9 menit 17 detik itu tak menunjukkan bukti soal Simon Cowell membayar Putri Ariani atau pun karyanya.
Sepanjang video, narator hanya menampilkan video audisi Putri Ariani di AGT. Kemudian ia menjelaskan profil Putri Ariani dan pujian Simon Cowell kepadanya.
Baca Juga: Cek Fakta: Terbongkar, Pantesan Menang, Putri Ariani Dilatih Langsung Lesti Kejora
Narator dalam video tersebut menyebut Simon Cowell menyebut Putri Ariani mendapat uang Rp 7 triliun saat naik ke atas panggung usai penampilan Putri. Namun, sayangnya hal itu tak sesuai dengan video AGT sesungguhnya.