Suara.com - Suci Wulandari alias Vika Chu berbagi cerita mengenai perjalan kariernya. Sebelum menjadi model ternama, dia rupanya pernah bekerja di toko grosiran.
Kala itu, dia digaji cuma Rp 20 ribu per harinya.
"Aku dari habis SMA jaga toko saudara di toko grosiran, itu aku jaga mulai dari gaji Rp 20 ribu per hari. Sampai aku cari kerjaan lagi jadi SPG, usher, akhirnya masuk ke model di Martha Tilaar tahun 2016," beber Vika Chu kepada awak media belum lama ini.
Meski sudah menjadi model, Vika Chu mengaku sempat bekerja sebagai pramugari. Hanya saja, profesinya sebagai pramugari tidak bertahan lama.
Baca Juga: Toyota Umumkan Recall Pada Tiga Model Karena Masalah ECU Airbag
"Terus berjalan permodelan sampai masuk pramugari tuh. Cuma karena pandemi, aku resign, dan terjunlah jadi model di Popular ini," ungkapnya.
Vika Chu menyebut keputusannya terjun sebagai model sempat tidak direstui orangtua. Tak heran mengingat dia bergabung dengan Miss Popular yang dikenal dengan imej dewasa.
"Respons orang tua sendiri nggak setuju awalnya (jadi model seksi), cuma aku sudah jelasin-jelasin akhirnya oke," kata Vika Chu.
"Aku lihat di Popular tuh beda, nggak cuma foto seksi atau dewasa, tapi mereka juga ada penyaluran akting, DJ, host. Pas diinterview sama Kak George, aku bilang kayak begitu karena Popular bukan hanya dewasa, tapi bakat lain juga disalurkan," imbuhnya lagi.
Sejauh ini, Vika Chu menyukai pekerjaannya sebagai model.
Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Denny Caknan Gandeng Bella Bonita untuk Model Video Klip dan Serial
"Persaingan di sini secara sehat. Kalau kita pengin di sini ya sudah fokusin, nggak harus lihat kanan-kiri bagi aku nggak penting sih. Kita harus fokus ke diri kita, bakat kita ya sudah jalankan, fokuskan, teruskan," ujarnya mengakhiri.