Suara.com - Aziz Gagap pelan-pelan mulai meninggalkan dunia hiburan. Banyak hal yang dilakukan lelaki berambut jambul tersebut. Salah satunya adalah menjual hewan kurban.
Hewan kurban yang dijual merupakan hasil perternakannya sendiri. Setelah 11 tahun lamanya Aziz Gagap kini mulai menjual hewan ternaknya kambing dan sapi.
Jumlahnya kini semakin banyak. Dia pun menjual beberapa hewan ternaknya menjelang hari raya Idul Adha di tahun ini.
Azis Gagap pun menemui langsung calon pembeli hingga turut menyiapkan kandang dan makanan untuk hewan-hewan kurban yang dijualnya.
Penasaran seperti apa cara Aziz Gagap menjual hewan ternaknya? Berikut ulasannya.
1. Azis Gagap yang tenar dengan karakter ikoniknya sebagai orang gagap sekarang memutuskan untuk menekuni beberapa usahanya. Salah satunya ternak hewan. Pada musim haji tahun ini, dia membuka lapak hewan kurban seperti tahun-tahun sebelumnya.

2. Lapak hewan kurban milik Azis Gagap yang ada di daerah Tangerang kerap dikunjungi langsung olehnya. Saat berkunjung melihat hewan kurban yang akan dijual, Azis Gagap tampak santun dengan baju koko dan sarung celana.

3. Menurut Azis Gagap hewan kurban yang dijualnya memiliki kisaran harga yang bervariasi. Jenis dan bobot hewannya menjadi salah satu penentu harga hewan kurban yang dijualnya.

4. Azis Gagap sendiri menjamin kualitas dari hewan kurban yang dia jual. Kesehatan serta fisik hewan-hewan di Lapak Qurban Al Barokah miliknya itu semuanya sehat, segar, dan baik.
Baca Juga: Gara-Gara Gimik Pacaran, Nunung Sampai Digerebek Istri Azis Gagap

5. Walau waktu berkurban masih cukup lama, tapi lapak hewan kurban Azis Gagap sudah cukup ramai didatangi pembeli. Azis juga sempat menemui dan berbincang langsung dengan salah seorang pembeli.