"Bg boleh nanyo dak kerjo apa yo yang gajinyo sehari 1,3 M selain ngangkang (Bang boleh tanya ada kerjaan apa ya yang gajinya sehari 1,3 M selain ngangkang)," tulis Debi Ceper dalam kolom komentar unggahan SFA.
Komentar tak senonoh pemilik akun Instagram @debiceper23 yang sudah hilang itu kemudian dilaporkan ibunda SFA ke Ditreskrimsus Polda Jambi. Laporan itu dilayangkan SFA pada 29 Mei 2023.
Debi Ceper mulai dikenal setelah mengunggah konten hiburan di media sosial miliknya. Sejak dikenal, Debi diundang beberapa konten YouTube. Ia pernah tampil di YouTube Tretan Muslim hingga Deddy Corbuzier.