Suara.com - Nikita Mirzani tak terima dengan pepatah bahwa buah tak jatuh jauh dari pohonnya, yang berarti perilaku anak tak akan jauh berbeda dengan orangtuanya. Menurut janda 3 anak itu, pepatah tersebut tidak masuk akal.
Sebab, Nikita Mirzani melihat pepatah ini tidak berlaku di kehidupan seorang temannya yang seorang pelacur dan memiliki anak yang berbakti.
"Aku mau ngebahas buah nggak jatuh jauh dari pohonnya. Buat saya, itu pepatah yang kurang masuk di akal saya," kata Nikita Mirzani dalam Instagram Story-nya, Minggu (4/6/2023).
Nikita Mirzani mengatakan pelacur tersebut memiliki dua anak, salah satunya seorang anak perempuan usia 12 tahun. Meskipun ibunya seorang pelacur, remaja perempuan itu justru ingin masuk pesantren tanpa paksaan.
Baca Juga: Duel Raffi Ahmad vs Desta di Lagi-lagi Tenis Perebutkan Trofi Bertabur Berlian Rp 2 Miliar
Satu hal yang membuat Nikita Mirzani lebih terkejut, anak perempuan itu justru berhijab dan ingin sekali menjadi penghapal Al Quran.
"Ternyata anaknya berhijab, padahal ibunya seorang pelacur. Terus dia bilang gini ke saya 'tante salam kenal, tante aku mau sekolah di pesantren, aku mau jadi penghapal Al Quran' gitu," kata Nikita Mirzani yang syok.
Karena keterbatasan biaya, Nikita Mirzani pun membiayai sekolah anak pelacur tersebut. Bahkan, sampai sekarang anak itu masih bertahan di pesantren.
Hal itu membuat Nikita Mirzani semakin yakin bahwa pepatah buah tak jatuh jauh dari pohonnya belum pasti benar.
"Jadi, nggak semua buah nggak jatuh jauh dari pohonnya. Buktinya, anak pelacur aja nggak mau tuh jadi pelacur. Untung gue punya rezeki, jadi anak itu sampai sekarang sekolahnya gue biayain," jelasnya.
Baca Juga: Tiba-Tiba Tenis Ada Lagi, Raffi Ahmad dan Desta Duel Sengit, Cek Harga Tiketnya
Sebelumnya, Nikita Mirzani diingatkan mengenai pepatah itu karena warganet menilai perilaku Lolly tak jauh berbeda dengan dirinya sebagai ibu.