Suara.com - Setelah penantian panjang, grup band asal Jepang, One Ok Rock siap menggelar konser di Indonesia. Bertajuk Luxury Disease Asia Tour 2023, acara ini diselenggarakan di Beach City International Stadium, Ancol pada Jumat (29/9/2023).
Kedatangan One Ok Rock menjadi jawaban atas konser mereka yang ditunda selama tiga tahun. Kini, Takahiro cs siap kembali menghibur penggemarnya di Indonesia.
Konser One Ok Rock baru saja dikabarkan Sound Rhythm lewat laman Instagram. Tentu saja hal ini disambut antusias penggemar yang hadir lewat kolom komentar.
"One Ok Rock akan berhenti sejenak di Jakarta untuk 'Luxury Disease Tour'," demikian keterangan yang hadir pada Jumat (2/6/2023).
Baca Juga: Profil One Ok Rock, Band Rock Asal Jepang yang Bakal Gelar Konser di Jakarta
Tak hanya sekadar memberikan pengumuman konser, hadir pula harga tiket konser One Ok Rock dengan lima kategori.
Dimulai dengan numbering seating untuk Category 3 (Rp 1,2 juta), Category 2 (Rp 1,45 juta) dan Category 1 (Rp 2,25 juta).
Sementara itu untuk standing, ada di Festival B (Rp 2,45 juta) dan Festival A (Rp 2,7 juta).
Tiket konser One Ok Rock bisa dibeli mulai 10 Juni 2023 melalui laman resminya, www.oorinjakarta2023.com.
Ini adalah pertama kalinya dalam lima tahun One Ok Rock menggelar tur di Asia setelah pembatalan pada 2020.
Baca Juga: Bulan Depan, THE BOYZ Kembali Gelar Konser di Jakarta
Tur tersebut akan terdiri dari tampil di enam kota besar dengan lebih banyak pertunjukan yang segera diumumkan.
Sebelum datang ke Indonesia, One Ok Rock juga membuat global Livestream dari Japan tour yang digelar hari ini, Sabtu (3/6/2023). Tentunya, penggemar di dunia bisa menyaksikan aksi panggung mereka secara daring.