Pekerjaan Aizawa Asry diungkap sendiri oleh Nikita Mirzani. Aizawa yang merupakan putra dari seorang politisi memilih karier sebagai pengusaha.
2. Kisah Asmara Aizawa Asry

Aizawa Asry menikah dengan Nikita Mirzani pada 2006. Dikenal nakal, Nikita Mirzani menegaskan baru melakukan hubungan seksual dengan Aizawa setelah menikah dengan Aizawa.
Nikita Mirzani bertemu dengan Aizawa Asry saat balapan mobil. Kala itu, Nikita berhasil mengalahkan Aizawa.
Sayangnya pernikahan Aizawa Asry dan Nikita Mirzani hanya bertahan satu tahun. Aizawa diceraikan Nikita Mirzani karena bersifat tempramental.
Selain itu, Aizawa Asry disebut-sebut kecanduan narkoba. Kendati demikian, hubungan Aizawa dan Nikita diceritakan masih baik hingga sekarang.
Padahal seperti diketahui, Nikita Mirzani bermusuhan dengan Sajad Ukra suami keduanya dan Dipo Latief dari pernikahan ketiga. Begitu pun pernikahan keempatnya dengan Antonio Dedola di awal tahun 2023, Nikita Mirzani kembali berseteru dengan sang mantan suami hingga 'rebutan' anak.
Itu dia sekilas profil Aizawa Asry yang sosoknya masih misterius.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Baca Juga: Langsung Move On Cerai dari Antonio Dedola, Nikita Mirzani Gandeng Bule Lagi