Suara.com - Penyanyi sekaligus penulis lagu asal Kanada, Stacey Ryan akan kembali menghibur fans Indonesia dalam pagelaran musik Java Jazz Festival 2023 yang dihelat di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Sebelum penampilannya di hari kedua Java Jazz Festival pada Sabtu (3/6/2023), Stacey Ryan menyempatkan diri untuk hadir dalam sesi jumpa pers di kawasan Pejompongan, Jakarta Pusat, Rabu (31/5/2023).
Dalam kesempatan itu, Stacey Ryan sempat menyanyikan lagu hit-nya, Fall In Love Alone. Penyanyi 22 tahun itu juga menyampaikan rasa senangnya bisa tampil di hadapan fans Indonesia.
"Orang-orang Indonesia menyukai musik pop-jazz (jazzy pop), dan saya sangat senang bisa datang ke sini dan melihat kalian semua face to face. Saya bersungguh-sungguh," ungkap Stacey Ryan.
Baca Juga: Ada Duet Ariel NOAH dan BCL, Java Jazz Festival 2023 Siap Digelar Mulai Besok
"Saya rasa, apa yang saya coba lakukan adalah membawa jazz pada latar yang lebih pop, jadi mungkin bisa lebih menghibur kepada anak muda yang mungkin belum pernah mendengar jazz sebelumnya," sambungnya.
Stacey Ryan juga menjelaskan alasannya berkiprah di industri musik dengan genre utama jazz. Menurutnya jazz adalah genre luar biasa yang bisa dipedengarkan untuk siapa saja, terutama anak muda.
"Karena saya pikir (jazz) merupakan genre yang luar biasa dan sangat banyak yang bisa ditawarkan, mungkin kepada orang-orang yang tidak pernah pergi menonton (konser jazz) sendiri, terutama orang-orang yang lebih muda belakangan ini," katanya.
"But you know, karena saya belajar jazz sejak lahir dan sangat dekat denganku. Dan semua yang aku lakukan dalam musikku, saya sangat senang dengan itu," imbuhnya.
Penampilan Stacey Ryan di Java Jazz Festival nanti merupakan penampilan keduanya di Tanah Air. Ia mulai populer di Indonesia setelah lagu Fall In Love Alone kerap dijadikan backsound video-video TikTok.
Baca Juga: MLDSPOT Punya 2 Panggung Unik di Java Jazz Festival 2023