Suara.com - Series terbaru Mozachiko dipastikan tayang walau salah satu bintangnya, Rebecca Klopper sedang tersandung dugaan kasus video pornografi.
Series hasil rumah produksi MD Entertainment dipastikan tayang mulai, Jumat (2/6/2023).
Serial yang diangkat dari novel wattpad best seller karya Poppi Pertiwi ini menyuguhkan cerita yang bakal disukai oleh penonton remaja. Diproduksi produser kenamaan Manoj Punjabi, serial ini bisa disaksikan di beberapa platform streaming.
Dibintangi sederet bintang muda berbakat tanah air, ini dia sinopsis dan link nonton Mozachiko berikut ini.
Sinopsis Mozachiko

Mozachiko sendiri diambil dari nama Moza dan Chiko yang merupakan karakter utama dalam kisah satu ini. Moza adalah seorang siswi yang pindahan berpenampilan aneh yang mengejar seorang cowok bernama Chiko yang sama sekali tak memiliki perasaan yang sama pada dirinya.
Moza juga dikenal sebagai pribadi yang aktif dan ceplas-ceplos. Sementara Chiko merupakan seorang badboy yang kerap kepala dan sering membuat masalah di sekolahnya. Namun, pada suatu hari Chiko menolong Moza hingga membuatnya jatuh hati.
Sejak saat itulah, Moza mulai bertekad untuk menjadikan Chiko sebagai pacarnya dalam waktu 100 hari. Untuk mewujudkan tujuannya, Moza pun mulai melakukan banyak termasuk merubah penampilannya.
Tak hanya Moza, Chiko juga sudah didekati oleh wanita lain bernama Nency. Namun, karena usaha Moza yang tak pantang menyerah, akhirnya Chiko pun luluh. Namun di saat bersamaan, ada seorang murid laki-laki baik hati yang selalu membantu Moza.
Baca Juga: Akhirnya Muncul, Fadly Faisal Tampak Muram Usai Video Syur Rebecca Klopper Viral
Lantas, bagaimana kelanjutan kisah asmara Moza dan Chiko?