Lelah Dituding Pelakor, Bebi Silvana Sayangkan Sikap Istri Pertama Opick yang Giring Opini Publik

Rabu, 31 Mei 2023 | 10:35 WIB
Lelah Dituding Pelakor, Bebi Silvana Sayangkan Sikap Istri Pertama Opick yang Giring Opini Publik
Opick dan Bebi Silvana [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bebi Silvana menangis ketika menceritakan permasalahan di dalam rumah tangganya bersama Opick.

Selama menikah dengan penyanyi lagu religi itu, Bebi Silvana kerap dituding sebagai pelakor.

Profil Bebi Silvana. (Instagram/@bebi.silvana)
Profil Bebi Silvana. (Instagram/@bebi.silvana)

Hujatan itu dilayangkan warganet melalui komentar di media sosial. Tidak hanya dirinya, mendiang istri kedua Opick, Wulan Mayasari, juga mendapat tuduhan yang sama.

Mulanya, Bebi Silvana mengeluhkan sikap Opick yang lebih baik diam daripada memberi penjelasan kepada publik soal pernikahannya.

"Kalau tiap malam kita sering cekcok itu, dia nggak mau bicara gitu di publik. 'Ayo yang, bicara yang. Jangan semua menghujat kamu, poligami, poligami'," kata Bebi Silvana, mengutip tayangan RUMPI pada Rabu (31/5/2023).

"Ini mba Wulan juga tidak bersalah dibilang pelakor, pelakor. Semua masyarakat berbuat dosa kepada orang yang sudah di dalam kubur," sambungnya.

Apalagi istri pertama Opick, Dian Rositaningrum, juga tidak meluruskan kesalahpahaman di masyarakat.

Padahal, sosok yang menjodohkan Opick dengan mendiang istri kedua adalah Dian Rositaningrum sendiri.

Bebi Silvana pun menyayangkan sikap diam Dian Rositaningrum yang seolah menggiring publik untuk tetap percaya bahwa mendiang Wulan adalah pelakor.

Baca Juga: Renaga Tahier Ternyata Anak Ferdy Element, Dibebaskan Pacaran Asalkan Jangan Sampai Hamil

"Kenapa mba Dian sebegitu tega menggiring opini masyarakat untuk berbuat dosa?" lanjutnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI