Mereka menyanyikan sisa lagu seperti "Mata Air" dan "Secukupnya". Kolaborasi ketiga talenta muda itu berpadu apik menyuguhkan penampilan terbaik hingga akhir.
Setelah lagu terakhir berakhir ketiganya langsung meninggalkan panggung. Panggung disiapkan untuk penampilan penyanyi selanjutnya yaitu Junny, penyanyi dan komposer asal Korea Selatan-Kanada.