5 Film Populer Gong Myung yang Ultah ke-29, Aktingnya Selalu Dinantikan Para Penggemarnya

Ismail Suara.Com
Jum'at, 26 Mei 2023 | 18:37 WIB
5 Film Populer Gong Myung yang Ultah ke-29, Aktingnya Selalu Dinantikan Para Penggemarnya
Film Populer Gong Myung (Instagram/@lotteent.movie)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Korea Gong Myung ulang tahun ke-29 menurut usia internasional hari ini, Jumat (26/5/2023).

Lahir pada 26 Mei 1994, Gong Myung sudah terlihat bakat aktingnya saat membitangi drama The Bride of Habaek di tahun 2017 silam. Di tahun yang sama dia langsung dipercaya membintangi Revolutionary Love.

Setahun kemudian dia kembali dipercaya membintangi Feel Good to Die (2018). Di tahun-tahun berikutnya drama terbarunya kerap hadir untuk menyapa para penggemarnya. Seperti Be Melodramatic (2019), Lovers of the Red Sky (2021), dan lainnya. Dia baru vakum setelah harus menjalani wajib militer pada 14 Desember 2021 lalu.

Di momen ultahnya ini, yuk kita kepoin beberapa film populer Gong Myung dan paling baru yang sayang banget dilewatkan.

Baca Juga: Wajib Militer, Ini 5 Drama Menarik Gong Myung yang Bisa Ditonton Ulang

1. Extreme Job (2019)

Film Populer Gong Myung (Soompi)
Film Populer Gong Myung (Soompi)

Extreme Job adalah salah satu film populer Gong Myung yang sukses besar pada tahun 2019. Extreme Job bertabur bintang terkenal termasuk Ryu Seung Ryong, Honey Lee, Jin Sun Kyu, Lee Dong Hwi, dan Gong Myung. Film ini bercerita soal lima detektif yang menyamar untuk membongkar jaringan narkoba terorganisir.

Kepala Regu Detektif Go (Ryu Seung Ryong), Detektif Jang (Honey Lee), Detektif Ma (Jin Sun Kyu), Detektif Young Ho (Lee Dong Hwi) dan Detektif Jae Hoon (Gong Myung) menyamar menjadi karyawan di restoran ayam goreng. Namun, semua berubah menjadi tak terduga saat restoran tersebut tiba-tiba populer.

2. Homme Fatale (2019)

Film Populer Gong Myung (Soompi)
Film Populer Gong Myung (Soompi)

Tahun 2019, Gong Myung juga ikut bergabung di film Homme Fatale bareng Junho 2PM, Jung So Min, Ye Ji Won, Choi Gwi Hwa, dan lainnya. Film ini bercerita tentang Heo Saek (Junho), gisaeng pria pertama di Dinasti Joseon yang merebut hati banyak wanita.

Baca Juga: Jadi Tentara Aktif, Gong Myung Berangkat Wajib Militer Hari Ini

Jung So Min memerankan Hae Won, seorang wanita cantik yang berpikiran maju dalam mencari cinta sejati. Ye Ji Won di sini memerankan Nan Seol, Choi Gi Hwa menjadi Yook Gam, dan Gong Myung berperan sebagai Yoo Sang.

3. Hansan: Rising Dragon (2022)

Film Populer Gong Myung (Soompi)
Film Populer Gong Myung (Soompi)

Gong Myung ikut bergabung di film baru sutradara Kim Han Min yang sukses di box office yakni Hansan: Rising Dragon. Pemeran bertabur bintang yang membintangi film ini termasuk Park Hae Il, Taecyeon 2PM, Byun Yo Han, Son Hyun Joo, Kim Sung Kyun, Kim Hyang Gi, Gong Myung, dan masih banyak lagi.

Ini adalah film kedua dari trilogi The Admiral: Roaring Currents tentang pertempuran yang dipimpin jenderal legendaris Yi Sun Shin yang diperankan oleh Park Hae Il. Gong Myung di film ini berperan sebagai komandan Yi Eokgi.

4. 20th Century Girl (2022)

Film Populer Gong Myung (Instagram/@netflixkcontent)
Film Populer Gong Myung (Instagram/@netflixkcontent)

Gong Myung mencuri perhatian saat menjadi spesial appearance di film hits Netflix bertajuk 20th Century Girl tahun 2022. Film tentang cinta pertama yang bikin baper ini dibintangi oleh Kim Yoo Jung, Noh Yoon Seo, Byun Woo Seok, dan Park Jung Woo sebagai pemeran utama.

Kim Yoo Jung memainkan peran Na Bo Ra, gadis berusia 17 tahun yang setia kawan, dan Byun Woo Seok menjadi teman sekelas Na Bo Ra bernama Poong Woon Ho. Park Jung Woo memerankan teman dekat Poong Woon Ho yakni Baek Hyun Jin, dan Non Yoon Seo jadi Yeon Doo, sahabat Na Bo Ra. Gong Myung berperan sebagai Jung Woon Ho yang melakukan kencan buta dengan Na Bo Ra.

5. Killing Romance (2023)

Film Populer Gong Myung (Instagram/@lotteent.movie)
Film Populer Gong Myung (Instagram/@lotteent.movie)

Film populer Gong Myung sekaligus yang terbaru adalah Killing Romance bareng Lee Sun Kyun dan Honey Lee. Ditulis oleh penulis The Beauty Inside yakni Park Jeong Ye, Killing Romance adalah film komedi tentang kisah hidup bintang top Yeo Rae (Honey Lee) yang mengundurkan diri dari dunia hiburan dan bertemu dengan chaebol Jonathan Na (Lee Sun Kyun) dari pulau yang jauh.

Gong Myung memerankan penggemar setia Yeo Rae bernama Bum Woo. Dia adalah siswa yang berjuang mengikuti ujian masuk perguruan tinggi di universitas bergengsi untuk mengikuti tradisi keluarganya. Bum Woo akan membantu Yeo Rae dalam merencanakan operasi paling spektakuler untuk comeback-nya.

Itu dia beberapa film populer Gong Myung yang hari ini ulang tahun.

Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI