Suara.com - Rebecca Klopper sudah melaporkan akun Twitter @dedekugem yang menyebarkan video syur mirip dirinya ke Bareskrim Polri pada 22 Mei 2023. Namun belum ada konfirmasi apakah benar identitas perempuan dalam video memang Rebecca Klopper.
Tim kuasa hukum Rebecca Klopper pimpinan Sandy Arifin yang melaporkan penyebaran video itu pun belum bersedia memberikan jawaban soal identitas pemerannya.
"Saya tidak boleh dan tidak berwenang menjawab," ujar Sandy Arifin di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Jumat (26/5/2023).
Laporan Rebecca Klopper tentang penyebaran video syur mirip dirinya sudah mulai diproses. Sandy Arifin berdalih tidak mau melangkahi kepolisian dalam menyampaikan hal itu.
"Kami sudah melaporkan pada hari Senin, jadi kalau ada pertanyaan perihal siapa atau isi video tersebut, silakan tanya ke pihak kepolisian," kata Sandy Arifin.
Terkait kapan video syur mirip Rebecca Klopper dibuat, Sandy Arifin juga enggan memberi keterangan dengan alasan yang sama.
"Kami belum boleh menyampaikan terlalu banyak," kata Sandy Arifin.
Sandy Arifin hanya bisa memastikan bahwa pemeran laki-laki yang wajahnya tidak tersorot dalam video bukan Fadly Faisal.
"Yang pasti, pemeran laki-laki dalam video bukan Mas Fadly putranya Haji Faisal," ucap Sandy Arifin.
Baca Juga: Soal Video Syur Rebecca Klopper, Doddy Sudrajat Bawa-bawa Pendidikan Agama dan Moral
Sebelumnya video syur dengan pemeran mirip artis Rebecca Klopper muncul ke media sosial. Video tersebut langsung menyita perhatian publik sejak pertama kali terungkap pada Senin (22/5/2023).
Video berdurasi 47 detik itu menampilkan perempuan yang sangat mirip dengan Rebecca Klopper. Tidak hanya dari wajah dan postur tubuh, namun pakaian yang dikenakan juga sama seperti pakaian yang Rebecca punya.
Perempuan tersebut terlihat sedang melakukan seks oral dengan seorang laki-laki. Namun sosok laki-laki di dalam video tersebut tidak menunjukkan wajahnya.