Suara.com - Beberapa artis tanah air ini kena sorot setelah dikabarkan sudah tinggal serumah alias kumpul kebo.
Pasangan yang tinggal satu rumah tanpa hubungan pernikahan masih dianggap hal tabu. Bahkan dianggap menyalahi norma budaya dan agama.
Nah siapa saja artis yang tuding kumpul kebo? Berikut ulasannya.
1. Jessica Iskandar dan Richard Kyle

Sebelum menikah dengan Vincent Verhaag, Jessika Iskandar sempat dituding kumpul kebo. Hal tersebut terjadi saat dirinya masih menjalin hubungan dengan Richard Kyle, bahkan sempat bertunangan.
Keduanya bahkan kerap mengunggah momen bersama yang dihabiskan di rumah. Hal ini membuat gosip mereka kumpul kebo santer terdengar.
2. Stefan William dan Celine Evangelista

Stefan William dan Celine Evangelista Pernah menikah dan kemudian bercerai. Mereka pun kerap diterpa isu miring, salah satunya kumpul kebo. Bahkan mereka juga mengakui memang sudah sering tinggal bareng bahkan sebelum menikah.
3. Anya Geraldine dan Ovi Rangkuti
Baca Juga: Cek Fakta: Pemeran Laki-Laki di Video Syur Mirip Rebecca Klopper Ditangkap Polisi, Jefri Nichol?

Pasangan satu ini memang telah putus, namun saat keduanya masih pacaran, mereka pernah diterpa isu kumpul kebo. Namun, kabar tersebut ditampik oleh Anya dengan menegaskan bahwa tempat tinggal mereka dekat sehingga bisa hampir setiap hari bertemu.