Suara.com - Film terbaru Leonardo DiCaprio Killer of the Flower Moon tayang perdana di Festival Film Cannes ke-76 pada 20 Mei 2023 lalu. Film itu mendapat respon positif dari para penonton yang hadir di festival film tersebut.
Killer of the Flower Moon adalah adaptasi dari buku nonfiksi karya jurnalis David Grann berjudul sama yang dirilis pada 2017. Kisahnya tentang dua puluh anggota Suku Osage yang terbunuh selama tahun 1920-an di Oklahoma.
Selain Leonardo DiCaprio, Killer of the Flower Moon juga dibintangi Robert De Niro, Brendan Fraser dan John Lithgow. Film kolaborasi Apple TV+ dan Paramount Pictures ini dijadwalkan rilis 6 Oktober 2023 mendatang di Amerika Serikat.
Penasaran seperti apa kisahnya? Berikut sinopsis Killer of the Flower Moon dan jajaran pemain lengkapnya.
Sinopsis Killer of the Flower Moon

Killers of the Flower Moon bercerita tentang kasus pembunuhan berantai yang memakan korban hampir enam puluh anggota suku Osage dari tahun 1921 hingga 1925.
Di akhir abad ke-19, Suku Indian Osage di Oklahoma diberikan hak untuk mendapatkan keuntungan dari cadangan minyak di tanah mereka. Puluhan juta dolar yang dihasilkan membuat wilayah mereka dianggap sebagai salah satu negara terkaya di dunia.
Kekayaan mereka menyebabkan kecemburuan di antara komunitas lain yang tidak terlalu kaya, yang berujung pada tindak kriminal. Ditemukan mayat seorang wanita Osage kaya di hutan, disusul oleh enam puluh kasus serupa.
FBI turun tangan menyelidiki kasus pembunuhan berantai ini di bawah pimpinan agen Tom White. Selama penyelidikan, dia mengetahui rencana peternak lokal William Hale untuk menguasai minyak Osage.
William Hale bahkan meyakinkan keponakannya, Ernest Burkhart untuk menikahi Mollie Kile, seorang wanita asli Osage, untuk mengambil alih tanah di wilayah tersebut.