Suara.com - Sinetron Inikah Rasanya sangat hits di era 2000an. Dulu masih remaja, para pemainnya kini telah berkeluarga dan memiliki anak.
Baru-baru ini tiga pemeran utama Inikah Rasanya kembali bersatu. Mereka adalah Gilbert Marciano (Jason), Rifky Balweel (Jono) dan Aji Yusman (Aldy).
Dalam video yang diunggah ke akun Instagram masing-masing, Gilbert Marciano, Rifky Balweel, dan Aji Yusman memeragakan ulang adegan ikonik dalam sinetron yang pertama kali dirilis pada 2003 tersebut.
"Ngakak sendiri trio ini udah jadi bapak-bapak, kira-kira mau ngapain ya kita bertiga? Ada saran enggak? Komen dong," tulis Rifky Balweel menandai akun @rapifilm dan @sctv, Sabtu (20/5/2023).
Baca Juga: Sempat Ogah Urus BPJS, Aji Yusman Kini Mulai Pikir-Pikir Pakai Asuransi
Seperti yang dikatakan Rifky Balweel, mereka sudah menjadi bapak-bapak. Masing-masing memang sudah berkeluarga dan memiliki anak.
Rifky Balweel menikah dua kali dan dikaruniai dua anak. Gilbert Marciano banting setir jadi pengacara dan memiliki satu anak. Sedangkan Aji Yusman sempat viral karena hidup pas-pasan dengan istri dan tiga anaknya.
Tak heran jika penampilan mereka kini dan 20 tahun berubah drastis. Selain perawakan yang lebih berisi, paras mereka juga terlihat menua.
Belum diketahui apa tujuan di balik unggahan Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman. Namun reuni singkat mereka sukses membuat warganet dan rekan artis terhibur.
"Tontonan gue waktu sekolah, tapi gue baru tahu temannya Jason yang satu lagi ternyata lo ya. Jason Aldy Jono," komentar Kiki Farrel di unggahan Rifky Balweel.
Baca Juga: Dituding Jual Kesedihan Demi Tenar Lagi, Aji Yusman: Apapun Kulakukan Untuk Keluarga
"Tontonan gue nih, anak SMP berkumis," ujar Arya Saloka menyindir penampilan Gilbert Marciano.
"Langsung berasa SMP gue," sahut Andrew Andika.
Sementara itu, Inikah Rasanya menceritakan lika-liku kehidupan anak SMP yang diwarnai cinta dan persahabatan. Sinetron ini juga dibintangi Alyssa Soebandono, Nadia Vega dan Raya Kohandi.
Kontributor : Chusnul Chotimah