Suara.com - Kabar gugatan cerai yang dilayangkan Desta terhadap sang istri, Natasha Rizki, menuai atensi publik. Mereka tidak menyangka pasangan yang selalu adem-ayem itu tiba-tiba memutuskan berpisah.
Saking terpukulnya, warganet bahkan beramai-ramai memohon kepada Desta agar meyakinkan mereka bahwa kabar perceraian ini hanyalah kabar burung semata.
Namun sayang, berkas perceraian itu sudah dibenarkan oleh Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Rabu (17/5/2023).
Di tengah keterpurukan fans Desta dan Natasha saat ini, tetap ada satu warganet yang berkelakar. Ia serta merta menyeret nama Morgan dan Rafael dari grup SM*SH ke tengah konflik rumah tangga Desta dan Natasha.
Baca Juga: Heboh Kabar Gugat Cerai, Desta Utus Security Temui Wartawan untuk Sampaikan Pesan Ini
"Ya elah Caca (Natasha Rizki) udah bener direbutin Rafael sama Morgan malah milih Desta," tulis cuitan akun @desembernyet di Twitter.
Cuitan tersebut lantas direspons balik dengan candaan oleh sesama netizen.
"Padahal Rafael bikin seblak enak, malahan milih Desta," balas akun @moniq***.
"Rafael dan Morgan non Islam dan kuat sama agamanya, mana mungkin bisa," ujar akun @maikel***.
Rupanya, warganet tersebut sedang membicarakan sinetron Cinta Cenat Cenut yang dibintangi Natasha Rizki bersama anggota boyband SM*SH beberapa tahun silam.
Baca Juga: Cek Fakta: Alasan Gugat Cerai Desta kepada Natasha Rizki Telah Diungkap Vincent Rompies
Dalam sinetron tersebut diceritakan Natasha sebagai tokoh utama yang diperebutkan dua laki-laki tampan yang diperankan Rafael dan Morgan.
Sebelumnya Desta menggungat cerai istri yang dinikahinya 10 tahun lalu dengan melayangkan gugatan talak cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 11 Mei 2023.
Hingga kini tidak diketahui apa alasan pasangan yang punya perbedaan umur jauh itu memutuskan berpisah.