Suara.com - Penampilan para peserta Indonesian Idol 2023 ketika grand final cukup menjadi perhatian publik, tak terkecuali fashion influencer Stefandy Yanata.
Salah satu yang menjadi sorotan Stefandy Yanata adalah style para peserta Indonesian Idol 2023 ketika Grand Final yang dianggap mengalami penurunan dibandingkan tahun sebelumnya.
Menurut Stefandy Yanata, style dan kostumnya yang dikenakan Rimar saat grand final Indonesian Idol tahun 2022 lalu justru lebih maksimal.
"Tapi bener-bener menurutku sangat amat downgrade (dari segi stylingan, aku nggak ngomong bajunya karena baju tuh bisa diatur dan disesuaikan dengan occasion dan siapa yang pakai) dari tahun lalu khususnya tahun Rimar yang menurutku bagus banget "Gong"," ujar Stefandy Yanata dalam Instagram Storynya, Selasa (16/5/2023).
Fashion Influencer itu lantas mengunggah tiga penampilan Rimar di panggung grand final Indonesian Idol 2022 lalu, yang mana sangat memperhatikan setiap detailnya.

"3 dari looks 2 minggu final @rimar1111 nih bisa dibilang fokus sampai ke detailnya. Makeup, rambut, aksesoris, dress dan kalau aku bisa kasih nilai 9,5/10," ujarnya.
Bahkan, Stefandy cukup takjub Indonesian Idol tahun lalu juga menggandeng Bubah Alfian sebagai makeup artist ternama untuk kontestan dan desainer Hian Tjen untuk konstum para peserta di panggung grand final.
"Baju tuh nggak perlu heboh repot cari yang bermeter-meter kain kok, nggak usah cari baju yang lebay atau bersiluet ekstra kok. Styling tuh yang penting semua terpikir dengan baik dan tau visionnya jelas," tegasnya.
Stefandy Yanata tak memungkiri styling hijab lebih riskan dibandingkan tak berhijab. Namun, kesulitan ini justru bisa menjadi peluang untuk membuat gebrakan baru dalam segi fashion.
Baca Juga: Warganet Soroti Aksi Desta yang Setop Unggah Momen Anniversary Pernikahan: Jadi Cuma Sampai 2022?
Rupanya dilansir dari unggahan TikTok @nyunyujoea, sejumlah warganet pun setuju bahwa penampilan para peserta Indonesian Idol 2023 sejak awal kuraang maksimal dari segi kostum.