Suara.com - Salma Salsabil Aliyyah dan Nabila Taqiyyah siap bersaing menjadi juara di kompetisi nyanyi, Indonesian Idol musim ke-12.
Di grand final pertama mereka berhasil memukau para juri dengan aksi panggungnya masing-masing.
Terlebih Nabila mampu bersaing walau usianya tergolong masih muda, 18 tahun. Belum diketahui persis siapa yang bakal menjadi juara di tahun ini.
Nah sambil menantikan grand final ke-2, yuk kita intip profil Nabila Taqiyyah, perserta Indonesian Idol termuda yang berhasil masuk ke grand final.
Profil Nabila Taqiyyah

Nabila Taqiyyah merupakan grand finalis Indonesian Idol 2023 yang berasal dari Aceh. Nabila lahir di Banda Aceh pada 21 November 2005, yang berarti usianya kini masih 18 tahun.
Nabila Taqiyyah eksis di Instagram dengan akun @nabilataqiyyah. Dia adalah seorang pelajar yang hobi menyanyi.
Karier Nabila Taqiyyah

Keputusan Nabila Taqiyyah menjadi seorang penyanyi mendapat dukungan penuh dari sang ayah. Indonesian Idol 2023 merupakan ajang pencarian bakat yang pertama kali diikuti oleh Nabila.
Baca Juga: Duet Tiara Andini dan Nabila Indonesian Idol Tuai Hujatan, Dianggap Cuma jadi Backing Vocal
Namun sebelumnya Nabila Taqiyyah telah merilis beberapa single yang tidak dikomersilkan. Nabila meluncurkan single berjudul Tak Dianggap kanal YouTube pribadinya pada September 2018.