Dian Sastro Ceritakan Momen Masuk Islam, Berawal dari Bertanya Alasan Tuhan Ciptakan Alam Semesta

Senin, 15 Mei 2023 | 10:00 WIB
Dian Sastro Ceritakan Momen Masuk Islam, Berawal dari Bertanya Alasan Tuhan Ciptakan Alam Semesta
Dian Sastro (Instagram/@therealdisastr)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dian Sastrowardoyo sedang menjadi sorotan usai beredar video momen saat sang aktris mengajar sebagai dosen di Universitas Indonesia (UI) di media sosial

Di tengah viralnya rekaman tersebut, muncul lagi video ketika Dian Sastro menjelaskan alasannya menjadi seorang muslim.

Potret Dian Sastro jadi dosen. (Instagram/@therealdisastr)
Potret Dian Sastro jadi dosen. (Instagram/@therealdisastr)

Hadir di podcast Daniel Mananta pada 2021, Dian Sastro mengungkap pernah berburu pengalaman spiritual.

"Jadi pas gue lagi nyari spiritual tourist itu, gue punya pertanyan-pertanyaan labil banget umur 17 tahun," ujar Dian Sastro, mengutip potongan video yang diunggah @edu.ran, Senin (15/5/2023).

Baca Juga: Prilly Latunconsina Bahas Aksi Penolakan Konser Coldplay Gegara Isu LGBT: Cuma Bisa Nangis

Pada saat itu, Dian Sastro bertanya mengapa Tuhan membuat alam semesta beserta isinya jika pada akhirnya akan kiamat dan hancur.

Pertanyaan tersebut telah Dian Sastro ajukan ke sejumlah pemuka agama, dari pastor, pendeta, pemuka Hindu, hingga biksu.

Potret Dian Sastro jadi dosen. (Instagram/@therealdisastr)
Potret Dian Sastro jadi dosen. (Instagram/@therealdisastr)

Namun, Dian Sastro tidak puas dengan jawaban mereka, hingga suatu hari Dian Sastro ikut pengajian dan menanyakan hal yang sama ke ustaz.

"Yang bikin aku terkejut, jawaban dia terhadap pertanyaan gue, itu kok, nyes (menyenangkan) banget dan terjawab banget," sambungnya.

Sang ustaz sampai membuka dua kitab, yakni Al-Qur'an dan Injil, untuk menjawab pertanyaan Dian Sastro.

Baca Juga: 10 Potret Gaya Seleb Cosplay Anime, Anya Geraldine Cuma Pakai Bra jadi Karakter Nami di One Piece

Selain itu, Dian Sastro juga takjub dengan murid-murid sang ustaz yang sangat toleran dan berpikiran terbuka terhadap agama lain.

Akhirnya Dian Sastro memutuskan ingin berguru ke sang ustaz.

"Jadi akhirnya, 'boleh deh, saya mau belajar sama bapak', 'yah, kalau belajar sama saya, harus salat 5 waktu. Kamu mau nggak?'. Nanyanya gitu lagi. Akhirnya, 'boleh deh, mau deh pak'," imbuh Dian Sastro sambil tertawa.

Wanita 41 tahun itu melanjutkan, "Soalnya pas gue nyari-nyari, orang juga nggak ada yang bener-bener bisa ngejawab ketertarikan gue yang sebegitu ribetnya itu," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI