Suara.com - Film horor menjadi salah satu genre film yang paling banyak diminati masyarakar Tanah Air. Tak heran jika semakin banyak sineas Indonesia yang membuat film bergenre horor.
Selain jalan cerita yang semakin beragam, sensasi menagangkan selama menonton film horor juga menjadi daya tarik tersendiri. Apalagi jika disaksikan di bioskop yang akan membuat sensasi seram lebih terasa.
Nah, di antara banyaknya film, berikut adalah beberapa judul film horror Indonesia paling ditunggu di 2023 ini. Apa saja? Yuk intip list berikut ini!
1. Khanzab

Film garapan Anggy Umbara ini menceritakan tentang teror jin Khanzab yang mengganggu ketenangan orang salat. Dibintangi Tika Bravani dan Yasamin Jasem, film Khanzab tayang di bioskop sejak 20 April 2023 lalu. Film ini merupaka spin-off dari film Makmum 1 dan 2 yang dirilis pada tahun 2019 dan 2021.
2. Sewu Dino

Dibintangi Mikha Tambayong dan Rio Dewanto, Sewu Dino mengisahkan tentang Dela Atmojo, cucu dari Mbah Karsa Atmojo yang tak sadarkan diri lantaran kutukan santet Sewu Dino.
Setelah sukses dengan KKN Desa Penari, SimpleMan kembali dengan baru yang diangkat dari kisah nyata. Film yang rilis pada 20 April 2023 tersebut kini masih bisa disaksikan di sejumlah bioskop Indonesia.
3. Dedemit - Diikuti Makhluk Halus
Baca Juga: Sinopsis Insidious: The Red Door, Kembalinya Teror Mengerikan Keluarga Lambert

Tayang sejak 4 Mei 2023 lalu, Film ini berpusat pada cerita Andi Marlina Baharuddin yang penasaran dengan sejarah rumah peninggalan sang ayah yang tersembunyi.