Resmi Hengkang dari NCT dan WayV, Lucas Bilang Begini

Sumarni Suara.Com
Kamis, 11 Mei 2023 | 07:00 WIB
Resmi Hengkang dari NCT dan WayV, Lucas Bilang Begini
Lucas Wayv atau Lucas NCT [Instagram/@lucas_xx444]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lucas angkat bicara usai hengkang dari grup yang membesarkan namanya, NCT dan WayV. Hal itu terlihat dalam postingannya di Instagram pada Rabu (10/5/2023).

"Halo, ini Lucas. Hari ini, saya memiliki pengumuman penting untuk dibagikan kepada Anda. Setelah banyak pertimbangan dan refleksi, saya telah membuat keputusan sulit untuk berpisah dengan grup NCT dan WayV," tulis Lucas.

Dia merasa bersalah dengan semua member NCT maupun WayV atas skandalnya yang viral.

"Saya dengan tulus merasa kasihan kepada para anggota, dan dengan berat hati saya meninggalkan persahabatan lama," ujar Lucas.

"Sudah hampir delapan tahun sejak saya pertama kali bergabung dengan para anggota, dan saya sangat berterima kasih atas perhatian dan dukungan mereka. Saya akan menghargai kenangan ini dan tidak akan pernah lupa," sambungnya lagi.

Idol kelahiran 1999 ini berharap para member tetap mengingat dirinya meskipun sudah tak lagi berada di grup yang sama.

"Saya berharap para anggota akan mengingat saya sebagai Huang Xuxi, bukan hanya Lucas. Saya benar-benar mencintai mereka dan akan selalu mendukung mereka dari lubuk hati saya," tuturnya.

"Butuh banyak waktu bagi saya untuk mengambil keputusan ini, dan saya percaya ini adalah keputusan yang tepat untuk kebaikan semua," imbuhnya.

Terlepas dari itu, Lucas berjanji akan tetap berkarier solo demi bisa menyapa para penggemar di masa depan.

Baca Juga: SM Entertainment Resmi Konfirmasi Lucas Keluar dari Grup NCT dan WayV

"Ke depan, saya berniat mengumpulkan keberanian untuk menghadapi para penggemar yang telah menunggu saya dan mengejar usaha individu. Saya percaya cara terbaik untuk membalas para penggemar yang mendukung saya adalah dengan terus memberikan penampilan yang luar biasa," jelas Lucas.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI