6 Fakta Happiness Battle, Drama Baru Bergenre Suspense Thriller yang Dibintangi Artis Korea Ternama

Ismail Suara.Com
Rabu, 10 Mei 2023 | 09:00 WIB
6 Fakta Happiness Battle, Drama Baru Bergenre Suspense Thriller yang Dibintangi Artis Korea Ternama
Fakta Happiness Battle (Instagram/@channel.ena.d)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Arti Korea Lee El bakal membintangi drama baru yang penuh dengan misteri dan ketegangan.  Ini Merupakan drama baru Lee El yang  sebelumnya berhasil mencuri perhatian di drama My Liberation Notes.

Selain Lee El, Happiness Battle (judul literal) juga dibintangi oleh beberapa artis Korea lainnya, seperti Jin Seo Yeon, Cha Ye Ryun, Park Hyo Joo, dan Woo Jung Won.

Nah sudah penasaran dengan drama tersebut, langsung saja intip deretan fakta Happiness Battle berikut ini.

1. Cerita Happiness Battle yang Menegangkan

Fakta Happiness Battle (Instagram/@channel.ena.d)
Fakta Happiness Battle (Instagram/@channel.ena.d)

Happiness Battle adalah drama suspense thriller baru di ENA tentang sekelompok ibu yang bersaing sengit untuk mendapatkan kebahagiaan di media sosial. Situasi makin menegangkan setelah salah satu dari mereka meninggal secara misterius.

Pasalnya ada di antara mereka yang ingin menyembunyikan rahasia, tapi yang lain justru ingin mengungkapkannya. Kisah yang menegangkan dan perang psikologis terkait media sosial yang relate dengan masyarakat modern diharapkan akan membuat pemirsa tak bisa berhenti nonton. 

2. Karakter Lee El

Fakta Happiness Battle (Instagram/@channel.ena.d)
Fakta Happiness Battle (Instagram/@channel.ena.d)

Lee El akan membintangi Happiness Battle sebagai Jang Mi Ho, seorang rekan pemasaran di bank yang berkepala dingin. Dia terjun ke dunia ibu-ibu ini untuk mengungkap rahasia mereka di media sosial.

Jang Mi Ho adalah orang yang tidak suka melewati batas jadi dia cenderung menjaga jarak dengan orang lain. Namun, kurangnya hubungan yang mendalam dengan orang-orang di sekitarnya itu membuatnya merasakan kesepian. Ini adalah drama baru Lee El usai My Liberation Notes tahun 2022 lalu.

Baca Juga: Bakal Dibintangi Lee El dan Jin Seo Yeon, Intip Sinopsis Happiness Battle

3. Karakter Jin Seo Yeon

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI