Ahmad Dhani Marah Besar! El Rumi Kuliah di Luar Negeri demi Turuti Kemauan Maia Estianty

Ferry Noviandi Suara.Com
Senin, 08 Mei 2023 | 16:54 WIB
Ahmad Dhani Marah Besar! El Rumi Kuliah di Luar Negeri demi Turuti Kemauan Maia Estianty
Ahmad Dhani dan Maia Estianty bersama El Rumi. [Instagram/maiaestiantyreal]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - El Rumi mengungkap hubungannya dengan kedua orangnya, Ahmad Dhani dan Maia Estianty yang bercerai pada 2008 silam. El Rumi diketahui masih tinggal di rumah Ahmad Dhani sehingga hubungan mereka cukup dekat.

"Ayah tuh selalu bilang, kamu harus jadi manusia merdeka. Itu sih yang paling aku anut. Jadi aku pengin, yang penting aku senang," kata El Rumi kepada Denny Sumargo dalam tayangan podcast pada Senin (8/5/2023).

Prinsip Ahmad Dhani yang ingin anak-anaknya menjadi manusia merdeka ternyata cukup bertentangan dengan Maia Estianty. Seperti beberapa tahun lalu, ketika Maia meminta El Rumi untuk melanjutkan pendidikan tinggi di luar negeri.

"Aku kan kuliah disuruh Bunda. Akhirnya aku okein kemauan Bunda, aku pilih kotanya, aku pilih universitasnya," lanjut El Rumi.

Baca Juga: Bantah Dibayar, El Rumi Tegaskan Masuk Gerindra karena Sosok Prabowo Subianto

Keputusan El Rumi untuk kuliah di London, Inggris, rupanya sempat membuat Ahmad Dhani marah. Dhani tak setuju apabila El Rumi kuliah di luar negeri hanya untuk menuruti keinginan Maia Estianty.

El Rumi lulus dari University of Westminster London (Instagram)
El Rumi lulus dari University of Westminster London (Instagram)

"Pada saat itu, Ayah sempat marah ke aku. 'Kok kamu kuliah di negeri sih, ngikutin Bunda sih'," ucap El Rumi.

"Konteksnya bukan kuliah ke luar negeri, tapi karena kuliah ke luar negeri atas kemauan Bunda, bukan kemauan gue sendiri. Ayah juga enggak pengin anaknya disetir oleh Bunda. Ayah juga enggak pengin anaknya disetir ayah sendiri," imbuh adik Al Ghazali tersebut.

Namun pada akhirnya, El Rumi tetap berangkat dan berhasil menyelesaikan kuliahnya hingga diwisuda. "Yang penting ngikutin kata hati. Selama kamu senang, lakuin," tutur El Rumi mengutip perkataan sang ayah.  

Kontributor : Neressa Prahastiwi

Baca Juga: 7 Artis Gabung Partai Politik Jelang Pemilu 2024, Ngefans Prabowo Jadi Alasan Al Ghazali Gabung Gerindra

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI