Untuk rencana menikah lagi Daus Mini masih belum memikirkan, saat ini ia masih ingin fokus membahagiakan keluarga.
"Semoga insya Allah kalau untuk menikah nanti aja. Sekarang lagi fokus dulu kebahagiaan ini buat orang tua," ucap Daus Mini.
Daus Mini resmi bercerai dengan Shelvie Hana Wijaya pada Rabu (3/5/2023) setelah proses perceraian yang berjalan kurang lebih tiga bulan. Dari putusan perceraian diputuskan hak asuh anak jatuh ke pihak sang komedian.