Beradu Akting dengan Lee Dong Wook, Ini 6 Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938

Ismail Suara.Com
Rabu, 03 Mei 2023 | 16:51 WIB
Beradu Akting dengan Lee Dong Wook, Ini 6 Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938
Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Korea Ryu Kyung Soo ikut terlibat di drama Tale of the Nine Tailed 1938. Di serial tersebut dia turut memegang karakter penting.

Tale of the Nine Tailed 1938 adalah drama baru Ryu Kyung Soo setelah Hellbound tahun 2021 dan Glitch tahun 2022 lalu.

Aktor berbakat kelahiran tahun 1992 ini juga sempat jadi cameo di drama The Sound of Magic, serta curi atensi di film Broker dan Daemuga tahun lalu.

Nggak usah berlama-lama lagi, langsung saja kita intip beberapa potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 yang bakal adu akting dengan Lee Dong Wook dan Kim So Yeon berikut ini.

Baca Juga: 9 Drama Korea Tayang di Bulan Mei 2023, Penuh dengan Artis Ternama Korea Selatan

1. Sutradara Kang Shin Hyo dan penulis Han Woo Ri dari Season 1 kembali reuni untuk Season 2. Kim So Yeon dan Ryu Kyung Soo bergabung dengan Lee Dong Wook dan Kim Bum sebagai pemeran baru. Hwang Hee, Kim Yong Ji, Kim Jung Nan, Ahn Kil Kang, dan Kim Soo Jin jadi pemeran pendukung.

Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)
Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)

2. Tale of the Nine Tailed 1938 akan menyoroti kisah gumiho Yi Yeon (Lee Dong Wook) yang terseret di era kekacauan tahun 1938. Bergabung dengannya ada Ryu Hong Joo (Kim So Yeon) dan Cheon Moo Young (Ryu Kyung Soo) yang dulunya pernah sama-sama menjadi dewa gunung.

Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)
Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)

3. Karakter Ryu Kyung Soo yakni Cheon Moo Young adalah dokter hebat yang kemampuannya bahkan bisa menyelamatkan orang yang sudah tiada. Sebagai mantan dewa gunung utara, dia pernah berteman dekat dengan Yi Yeon dan Hong Joo meskipun kini semua berubah.

Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)
Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)

4. Tiga dewa gunung yakni Yi Yeon, Ryu Hong Joo, dan Cheon Moo Young memang sudah dekat sejak usia muda. Yi Yeon ikut menemani Cheon Moo Young yang sedang membaca buku, sementara Ryu Hong Joo menatap keduanya dengan senyuman manis. Chemistry mereka tetap kuat sejak anak-anak.

Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)
Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)

5. Namun, suasana berubah drastis pada tahun 1938 seolah mereka tidak lagi berteman. Ryu Hong Joo tampak memegang pedang dengan tatapan tajam ke arah Yi Yeon, sementara Cheon Moo Young terlihat membidik busur dan anak panahnya. Bagaimana hubungan mereka bisa berubah?

Baca Juga: Pesonanya Sebagai Gumiho Langsung Disorot, Ini 5 Potret Lee Dong Wook di Tale of the Nine Tailed 1938

Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)
Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)

6. Bahkan dalam poster karakternya, mantan dewa gunung utara Cheon Moo Young terlihat memancarkan aura misterius. Dia tampak menyatakan perang habis-habisan melawan Yi Yeon dengan mengatakan kalau dia akan membalas dendam dan mengambil semua yang berharga dari Yi Yeon.

Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)
Potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938 (Instagram/@tvn_drama)

Itu dia beberapa potret Ryu Kyung Soo di Tale of the Nine Tailed 1938, drama Korea barunya dengan Lee Dong Wook, Kim So Yeon, dan Kim Bum. Chemistry mereka dipastikan bakal keren banget.

Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI