
Sara Ali Khan yang lahir di keluarga selebritis memiliki bakat di dunia seni sehingga ia pun merintis karier sebagai artis. Bertinggi badan 167 cm Sara Ali Khan memulai debutnya di dunia hiburan sebagai model untuk sampul majalah Hello bersama sang ibu. Namun kariernya sempat tersendat karena orang tuanya ingin ia menyelesaikan kuliah daripada mengejar karier.
Akhirnya pada tahun 2018 Sara berhasil debut sebagai artis lewat film Kedarnath bersama dengan mendiang Sushant Singh Rajput. Sejak itu sudah cukup banyak film Bollywood dimainkan olehnya. Seperti Simmba (2018), (2018), Coolie No.1 (2020), Atrangi Re (2021), juga Love Aaj Kal (2020).
4. Kisah Asmara

Kisah asmara Sara Ali Khan cukup disorot karena ia sering dirumorkan berpacaran dengan sejumlah aktor top India. Beberapa pria yang pernah dikabarkan dekat dengan Sara Ali Khan adalah Harshvardhan Kapoor, Ishaan Khatter, Sushant Singh Rajput hingga Kartik Aaryan. Sara Ali Khan yang berparas cantik dan jadi primadona juga sempat digosipkan menjadi pacar dari Veer Pahariya. Meski begitu beberapa rumor kencan Sara Ali Khan tidak dikonfirmasi kebenarannya.
5. Video Nyaris Jatuh Viral

Dilansir dari Times of India, Sara Ali Khan terlihat menghadiri sebuah event dalam balutan crop top dan mini skirt rajut kuning cerah. Sara Ali Khan sendiri mengenakan sebuah high heels dan tampak cukup kesulitan untuk berjalan.
Ketika melakukan sesi foto dengan para wartawan, ada momen dirinya nyaris jatuh ketika berpose menyilangkan kaki ke depan. Sara Ali Khan bahkan sampai harus berpegangan pada dinding kaca agar tidak sampai terjatuh. Meski begitu ia tetap profesional dan terus tersenyum
Itulah profil Sara Ali Khan yang sedang disorot karena videonya yang nyaris jatuh saat memakai high heels viral.
Kontributor : Safitri Yulikhah
Baca Juga: Vijay Deverakonda Ogah Umbar Kisah Cinta ke Publik, Alasannya Bikin Melongo